by

Ketua KONI Mendukung Tim Sepakbola Sambas di Liga 3, Sebut Anggaran Rp. 380 Juta Tidak Cukup Untuk Pembinaan

SAMBAS, Media Kalbar

Ketua KONI Sambas, Hadi Herdiansyah alias Jon Key mengatakan dirinya mendukung tim sepakbola dari Sambas yang akan berlaga di Liga 3 PSSI Zona Kalbar di Kota Singkawang.

Dua tim sepakbola Sambas yakni GABSIS Sambas dan Sambas Putra. Jon Key mengakui memang dukungan pemerintah terhadap dunia olahraga di daerah belum maksimal. Hibah angaran pemerintah yang diterima KONI tahun hanya Rp. 380 juta dan itu tidak mencukupi.

“Kenapa saya sebut belum maksimal, tahun ini hibah pemerintah untuk KONI hanya Rp. 380 jutaan saja. Bagaimana itu bisa cukup mendukung ada lebih dari 30 cabang olahraga yang ada di bawah naungan KONI,” ungkapnya. Senin,30/8/2021

Jon Key menuturkan, KONI upaya memaksimalkan dana yang diperoleh dari pemerintah daerah untuk membina cabor olahraga yang ada. Anggaran yang diberikan pemerintah tahun ini bahkan tidak cukup untuk pembinaan.

“Bahkan, KONI pernah tidak dapat hibah anggaran sama sekali alias nol. Saya ingat betul, karena tidak ada bantuan apapun dari pemerintah, mau tidak mau keluar uang dari kocek sendiri,” ujarnya.

Jon Key melanjutkan, untuk tim sepakbola yang akan berlaga di Liga 3 PSSI Zona Kalbar dalam waktu dekat, dia sudah berjumpa dengan manager GABSIS Sambas, Firmansyah dan mendengar keluh kesah tim tersebut.

“Apapun hasilnya nanti kita doakan saja yang terbaik. Saya selaku Ketua KONI pasti mendukung, bagaimanapun caranya yang pasti dukungan moril pasti diberikan,” tandasnya.( Urai Rudi )

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed