by

PSMTI Kalbar Peduli Karhutla di Kota Pontianak dan Kubu Raya

Kubu Raya, Media Kalbar

Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) Kalbar menyalurkan bantuan Air mineral dan beras kepada Posko Terpadu Satgas Karhutla Kota Pontianak dan Kubu Raya di Asrama Kabupaten Kubu Raya, Senin (1/3).

Bantuan air mineral dan beras diserahkan oleh Ketua PSMTI Kalbar Yo Nguan Cua kepada Pasi Pers Kodim 1207/BS Mayor Kav Anjaswadi di Asrama Kabupaten Kubu Raya.

Ketua PSMTI Kalbar Yo Nguan Cua mengatakan, PSMTI Kalbar sebagai salah satu organisasi masyarakat di Kalbar selalu memberikan dukungan kepada Pemerintah Kota Pontianak maupun Pemprov Kalbar untuk peduli seperti sekarang ini, dimana saat ini Kota Pontianak dan Kabupaten Kubu Raya sedang dilanda bencana Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla).

“Kami membangun kordinasi dengan Kodim 1207/BS dan Pemkot /Pemkab Kubu Raya untuk menyalaurkan bantuan logistik kepada Personil yang tergabung dalam Satgas Penanggulangan Karhutla,” jelas Yo Nguan Cua saat ditemui usai secara simbolis menyerah bantuan air mineral dan beras untuk Posko Satgas Penanggulangan Karhutla Kota Pontianak dan Kabupaten Kubu Raya.

Dikatakannya, bantuan air mineral ini untuk para personil yang terlibat dalam penanggulangan Karhutla. Beras yang disalurkan akan dipergunakan Posko Satgas dalam membuat dapur umum untuk para personil TNI/Polri, BPBD, Damkar Swasta, Manggala Agni dan Masyarakat Peduli Api serta para Relawan.

Komandan Kodim 1207/BS Kolonel Inf Jajang Kurniawan melalui Pasi Pers Kodim 1207/BS Mayor Kav Anjaswadi menyampaikan terima kasih dan penghargaan kepada PSMTI Kalbar Peduli yang telah menyampaikan bantuan logistik untuk Posko Terpadu Satgas Karhutla.

“Kami menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan atas bantuan PSMTI Kalbar Peduli Karhutla Kota Pontianak dan Kabupaten Kubu Raya,” ucap Pasi Pers Kodim 1207/BS Mayor Kav Anjaswadi.

Dikatakannya, bantuan ini akan segera dialokasi kepada Personil yang tergabung dalam Satgas Penanggulangan Karhutla di Kota Pontianak dan kabupaten Kubu Raya yang tergabung dalam Satgas Karhutla. (L4Y/amad).

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed