by

Bungkusan Diduga Sabu Ditemukan P2U Rutan Bengkayang

Bengkayang, Media Kalbar

Bungkusan yang diduga narkotika jenis sabu-sabu ditemukan petugas Penjaga Pintu Utama (P2U) Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Bengkayang. (Sabtu, 23/12/2023)

Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Bengkayang berhasil menggagalkan upaya penyelundupan barang yang diduga narkoba jenis sabu ke dalam Rutan melalui modus makanan.

Seperti tidak kehabisan akal, pelaku berusaha menyelundupkan barang haram tersebut dengan memasukan ke dalam Kardus yang berisi Roti.

“Hari ini, di Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Bengkayang, ditemukan barang yang patut diduga sabu yang diselipkan di dalam makanan yang dibawa oleh penitip”, ujar Kepala Rutan Kelas IIB Bengkayang, Keynes.

“Setelah dilakukan pemeriksaan dengan sangat teliti, didapati 07 (tujuh) paket kecil yang diduga narkotika jenis sabu yang diselundupkan dibawah kardus yang berisi roti”, sambungnya.

Ia menuturkan, peristiwa tersebut berawal dari kecurigaan Petugas P2U terhadap kotak kardus yang berisi roti yang dibawa oleh pelaku selaku penitip.

“Petugas P2U langsung memeriksa barang titipan tersebut dan menemukan barang diduga sabu”, ungkap Karutan.

Tak menunggu waktu lama, temuan tersebut segera dilaporkan ke Satres Narkoba Polres Bengkayang untuk ditindaklanjuti. (*/Amad)