by

Usai dilantik Kades Sungai Nipah Optimis bisa bawa Perubahan

Kubu Raya, Media Kalbar – Usai dilantik Kepala Desa terpilih Desa Sungai Nipah Kecamatan Telupakedai .Zainal Abidin Optimis bisa bawa perubahan untuk Desa Sungai Nipah Maju dan terdepan.

“Insya Allah,Saya selaku Kepala Desa yang baru dilantik hari ini akan berusaha untuk menata dan membangun Desa saya dengan baik hingga bisa bersaing dengan Desa-desa yang sudah maju” Kata Zanal Usai dilantik di Kantor Bupati Kubu Raya,Jum’at (17/12/2021).

Dikatakan Zinal,upaya menata dan membangun desa sudah pasti membutuhkan bantuan dan kolaborasi masyarakat serta pemerintah Daerah ataupun bantuan dari pemerintah pusat. Tanpa hal tersebut saya tidaklah mungkin bisa menyajikan pembangunan ataupun penataan sesuai hajatan kita bersama terutama hajatan dari masyarakat yang selama ini mendambakan Desa yang berdaya saing Unggul dan Sejahtera maju dan terdepan dikarna mengingat Desa kita ini Desa Sungai Nipah ini merupakan pintu Gerbang Kecamatan Teluk Pakedai, ucapnya.

Lebih lanjut,Zainal memaparkan dalam mengemban tugas Negara melalui Pemerintahan Desa perlu membutuhkan pemikiran-pemikiran yang kreatif sebagai tolak ukur laju mundurnya sebuah pembangunan,tanpa itu lanjut dia,Desa yang dianggap masih jauh dari ketertinggalan sangat tidak mungkin berkembang dengan cepat.

“Harus ada pemikir-pemikir kita untuk membidik sistem apa yang layak digunakan untuk proses pembangunan Desa.Bukan kita ujuk-ujuk mengandalkan Dana Desa (DD)yang di sungguhkan oleh pemerintah untuk inprastruktur membangun yang kita inginkan. Ada regulasi dan ketetapan juga yang harus kita taati hingga dengan hasil yang baik,” ungkapnya.

Lebih lanjut Zainal mengungkapkan saat dia mecalonkan dirinya sebagai kepala Desa Sungai Nipah jika terpilih dia akan berkolaborasi dengan kepala Desa Pasir putih untuk membangun jalan poros perbatasan antara Desa Sungai Nipah Dengan Desa Pasir putih.”Ungkapnya.

Sekali lagi saya mohon doa dari para tokoh yang ada dan semua masyarakat, semoga kami pribadi senantiasa amanah dalam menjalankan tugas ini demi kesejahteraan masyarakat pungkasnya.”(Tim/MK)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed