by

16 Ekor Sapi Kurban Dari Pemkab Melawi Diserahkan Bupati Dadi

Melawi, Media Kalbar – Bupati Melawi, H. Dadi Sunarya Usfa Yursa menyerahkan bantuan 16 (enam belas) ekor sapi Qurban dari Pemerintah Kabupaten Melawi, Jumat (14/06/2024) di halaman kantor Bupati Melawi. Bantuan tersebut diterima secara simbolis oleh para Camat se-Kabupaten Melawi.

Bupati Melawi, H. Dadi Sunarya Usfa Yursa mengatakan penyerahan hewan Qurban kepada masyarakat melalui pihak Kecamatan merupakan suatu wujud kepedulian dan perhatian pemerintah daerah kepada masyarakat di Kabupaten Melawi, dengan maksud mulia agar di Hari Raya Idul Adha nantinya masyarakat dapat merasakan kebahagiaan dengan segenap umat islam lainnya.

“Semoga bantuan ini dapat menjadi pemacu semangat umat muslim dalam berkurban dan berbagi serta saling tolong menolong antar sesama”, ujarnya.

Lebih lanjut, Bupati mengatakan diserahkannya 16 sapi Qurban ini diharapkan dapat menciptakan harmonisasi antara Pemerintah dan masyarakat sebagai bentuk kepedulian sosial dan tanggung jawab pemerintah kepada masyarakat sehingga tercipta hubungan baik antara pemerintah dan masyarakat.

“Penyerahan hewan Qurban ini saya harapkan jangan dilihat dari jumlah yang diberikan, tetapi hal ini sebagai wujud kepedulian Pemda terhadap nilai-nilai sosial kemanusiaan yang diajarkan dalam filosofi ibadah Qurban yaitu kepedulian kepada seluruh lapisan masyarakat untuk mencintai dan saling berbagi”, ungkapnya

Bupati juga berpesan agar pada saat pelaksanaan Qurban, hendaknya pendistribusian daging Qurban nantinya dapat dibagikan kepada pihak-pihak yang berhak menerimanya, utamanya para kaum dhuafa dan masyarakat yang tidak mampu.

Menutup sambutannya, Bupati menyampaikan ucapan selamat menyambut Hari Raya Idul Adha tahun 1445 H kepada seluruh masyarakat muslim di Kabupaten Melawi.

Turut hadir dalam kesempatan tersebut LO Kodim 1205/Sintang, Para Staf Ahli Bupati, Para Asisten Sekda, Para Kepala OPD, Para Kabag di lingkungan Sekretariat Daerah, dan Para Camat. (*/Bgs).

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed