by

60 Anak Yatim di Desa Sungai Rengas Terima Santunan

Kubu Raya, Media Kalbar

Pemerintahan Desa dan Karang Taruna Desa Sungai rengas Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten Kubu Raya mengadakan santunan kepada puluhan anak yatim piatu di Pondok Pesantre Ann-Nur
desa setempat,Sabtu (8 Mei 2021. )Lalu

Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka menyambut hari raya Idulfitri 1442 Hijriah.Acara ini juga merupakan wujud kepedulian Pemerintahan desa bersama sejumlah Donatur dan tokoh masyarakat setempat untuk memberikan bantuan kepada anak-anak yatim yang membutuhkan.

Sebanyak 60 anak yatim piatu menerima santunan Berupa uang tnai Dan Paket sembako kepada anak yatim ini berasal dari keluarga ekonomi rendah.

“Alhamdullilah kegiatan ini rutin kita selenggarakan setiap tahun. Tujuanya untuk membantu anak-anak kita disini terutama bagi anak yatim.Semoga bantuan ini bisa bermanfaat,”ucap Kepala Desa Sungai Rengas Hery.ST.

“Pemberian santunan kepada 60 anak yatim ini merupakan sumbangan dari Donatur dan dermawan.Sebesar Rp.22.100.000,- Kami berikan santunan Berupa uang tunai Dan sembako.Dan juga,kalau ada perusahaan, pengusaha atau lainya ingin berpartisiasi kita fasilitasi. Bantuanya,”jelasnya.

Kegiatan ini disambut dengan penuh antusias oleh warga dan para penerima manfaat dan mengharapkan ada program atau kegiatan lainnya seperti ini agar banyak lagi warga yang membutuhkan dapat terbantu dan mendapatkan manfaat. (Tim/Mk)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed