Kalbar, Media Klabar – Ketua Satgas Informasi Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Kalbar Daniel menyampaikan berdasarkan Data BPBD Provinsi Kalimantan Barat telah menetapkan 4 Kabupaten berstatus siaga darurat bencana banjir, puting beliung dan tanah longsor di wilayah Provinsi Kalimantan Barat tahun 2024.
“Kabupaten Sanggau, Kabupaten Sekadau, Kabupaten Ketapang, Kabupaten Bengkayang.”terangnya, Jumat, 24 Mei 2024
Sedangkan penetapan status tanggap darurat bencana banjir, puting beliung, dan tanah longsor, terdapat 2 Kabupaten di wilayah Kalimantan Barat tahun 2024.
“Kabupaten Kuburaya, Kabupaten Landak,”jelasnya
Ketua Satgas Informasi Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Kalbar Daniel juga menyampaikan bahwa berdasarkan hasil rekapitulasi masyarakat dan wilayah terdampak bencana banjir dan puting beliung Provinsi Kalbar terdapat 4 kabupaten.
“Kabupaten Sanggau di 4 kecamatan dan 14 desa sebanyak 3,845 jiwa dan 1.883 rumah terdampak bencana, Kabupaten Melawi di 6 kecamatan dan 37 desa sebanyak 5.060 jiwa serta 1.150 rumah terdampak, Kabupaten Kubu raya di 2 kecamatan dan 2 desa ada 2.396 jiwa serta 713 rumah terdampak, Kabupaten Landak di 6 kecamatan dan 8 desa sebanyak 5.648 jiwa serta 1.448 unit terdampak bencana.” Jelasnya
Hal tersebut terjadi dikarnakan akibat tingginya intensitas curah hujan dan disertai angin sehingga mengakibatkan banjir (Rai)
Comment