Pontianak, Media Kalbar
Kemelut Bank BPD Kalbar belum tuntas, Bobolnya Uang Nasabah menjadi Prihatin dan sangat memalukan. Dimana Managemen nya menjadi sorotan Publik yang menakutkan, Harusnya Managemen Bank harus baik.
“Karena itu LAKI menyarankan kepada Pihak Dewan Komisaris bila belum menyampaikan Laporan tentang kondisi persoalan Bank Kalbar terkini segera memberikan laporan ke PJ Gubernur sebagai Pemilik Saham dan untuk segera dilakukan RUPS Luar Biasa, Demi menjaga kredibilitas dan respon positip Nasabah sangat tepat dan Layak Rokidi sebagai Dirut Bank Kalbar diberhentikan dengan tidak hormat. Karena jelas dan menderang kemampuan memimpin dan managemen sangat rendah sehingga terjadi kerugian negara akibat bobolnya uang nasabah. Harusnya Dewan Komisaris memandang kasus ini persoalan serius. Ini akan membawa efek nama Kalbar. Bisa dibayangkan bila nasabah ada yang di luar kalbar yang ikut menjadi korban. Apa kata dunia, Bank Kalbar yang akan menjadi info terburuk.” Kata Ketua Umum LAKI, Burhanudin Abdullah, SH kepada media kalbar/ mediakalbarnews.com, Jumat (6/9).
Disampaikan nya bahwa Menurut data info yang bisa dipertanggungjawabkan pembobolan uang nasabah pada kantor Cabang Pembantu Karangan Kab Landak 17 M, Cabang Singkawang 6 M, Cabang Pemangkat 4.2 M, Cabang Bengkayang 100 Juta. “Nah ini sangat memalukan dan menakutkan bagi nasabah. Karena pelakunya merupakan pegawai Bank Kalbar itu sendiri. Jelas dari sisi Pengawasan intern Bank tidak berfungsi. Tupoksi Bidang Pengawasan ini berada di tangan Direktur Utama yang di nahkodai Sdr Rokidi. Apa Dirut tidak memahami fungsinya dan bahkan tidak memiliki kemampuan managemen . Harusnya Sdr Rokidi memiliki Mantenance dengan baik dan dengan prinsip kehati hatian. OJK Otoritas Jasa Keuangan Kalbar juga harus mampu melaksanakan perannya dalam persoalan ini. Tidak boleh diam. Setidak tidaknya memberikan dorongan ke Polda Kalbar untuk menuntaskan kasus pembobolan uang nasabah. Laki juga minta kepada Kapolda untuk menangani kasus ini yang memgandung unsur pidana.” tuturnya.
“Untuk mengembalikan nilai kepercayaan masyarakat terhadap Bank Kalbar sebaiknya Dirut segera diberhentikan dan Yakin masih banyak putra putri terbaik kalbar yang memiliki Integritas dan Managemen profesional dan handal untuk kita percayakan untuk pimpinan Bank Kalbar” imbuhnya.
LAKI berharap kepada para Dewan Komisaris Bank Kalbar untuk segera lakukan RUPS Luar Biasa setelah dibuat laporan persoalan yang terjadi ke PJ Gubernur Kalbar . “Hal ini juga menghindari prasangka buruk publik terhadap Dewan Komisaris yang di duga ikut serta.” Tutupnya. (*/mk)
Comment