Pontianak, Media Kalbar
Bhakti Sosial Peringatan Hari Bhakti Adhyaksa ke-64 dan Hari Ulang Tahun XXIV Ikatan Adhyaksa Dharmakarini Tahun 2024 di lingkup Kejaksaan Tinggi Kalimantan Barat dilakukan dengan mengunjungi anak-anak Rumah Belajar Khatulistiwa Berbagi, anak-anak Pendidilan Islam ARRAHMAH serta 3 Panti Asuhan Anak Yatim di Kota Pontianak.
Kepala Kejaksaan Tinggi Kalimantan Barat Edyward Kaban, SH.,MH didampingi Wakil Kepala Kejaksaan Tinggi Kalimantan Barat, para Asisten, Kabag TU dan Kordinator, beserta rombongan, serta Ketua Ikatan Adhyaksa Dharmakarini Wilayah Kalimantan Barat Ny. Anita Kaban didampingi Wakil Ketua beserta pengurus, mengunjungi anak-anak Rumah Belajar Khatulistiwa Berbagi Binaan Kejaksaan Tinggi Kalimantan Barat dan IAD Wilayah Kalimantan Barat, Panti Asuhan Getsemani, dan Lembaga Pendidikan Islam ARRAHMAH untuk menyerahkan bingkisan dan tali asih.
Sementara itu, Asisten Perdata dan Tata Usaha Negara Kejaksaan Tinggi Kalimantan Barat, selaku Ketua Panitia Hari Bhakti Adhyaksa Mas’ud, SH.,MH didampingi para Asisten, Kordinator bersama pengurus IAD Wilayah Kalimantan Barat bersama rombongan mengunjungi Panti Asuhan Ahmad Yani untuk menyerahkan sejumlah bingkisan dan tali asih. Kemudian, Asisten Tindak Pidana Khusus Kejaksaan Tinggi Kalimantan Barat selaku Koordinator Kegiatan Anjangsana didampingi para Asisten dan Kordinator bersama pengurus IAD Wilayah Kalbar mengunjungi Panti Asuhan Harapan Bangsa untuk menyerahkan sejumlah bingkisan dan tali asih.
Kepala Kejaksaan Tinggi Kalimantan Barat dalam sambutannya menyampaikan terima kasih atas sambutan baik pimpinan dan pengurus Rumah Belajar Khatulistiwa Berbagi, Panti Asuhan Getsemani, Lembaga Pendidikan Islam ARRAHMAH, Panti Asuhan Ahmad Yani dan Panti Asuhan Harapan Bangsa serta anak-anak atas kehadiran kami bersama rombongan, semoga bantuan yang diberikan dapat bermanfaat bagi anak-anak dan yayasan ini serta menjadi amal bagi kita semua,”. Dalam mengisi Hari Bhakti Adhyaksa dan HUT IAD, Kejaksaan hadir ingin lebih dekat dengan masyarakat, lanjut Kepala Kejaksaan Tinggi Kalimantan Barat.
Atas nama Pimpinan Rumah Belajar, Yayasan dan Panti Asuhan juga menyampaikan ucapan terima kasih atas kehadiran Bapak Kepala Kejaksaan Tinggi Kalimantan Barat dan Ibu selaku Ketua IAD Wilayah Kalbar dan 8.
“Semoga apa yang diberikan menjadi pahala bagi segenap jajaran Kejaksaan Tinggi Kalimantan Barat dan Ikatan Adhyaksa Dharmakarini Wilayah Kalimantan Barat, doa kami semoga Kejaksaan Tinggi Kalimantan Barat beserta seluruh jajaran dan Ikatan Adhyaksa Dharmakarini Wilayah Kalimantan Barat dalam keadaan sehat dan selalu dalam lindungan Allah SWT,” katanya.
“Selamat Hari Bhakti Adhyaksa ke 64 dan HUT XXIV IAD Tahun 2024” (Amad)
Comment