by

Kasus Narkoba dan Kriminal di Sambas Turun Sepanjang 2025

Sambas, Media Kalbar – Polres Sambas menggelar konferensi pers akhir tahun 2025 yang dipimpin langsung Kapolres Sambas AKBP Wahyu Jati Wibowo, Rabu (31/12/2025). Dalam kegiatan tersebut, Polres Sambas memaparkan capaian kinerja dan pengungkapan kasus sepanjang tahun 2025.

Kapolres menyampaikan, jumlah kasus narkoba di Kabupaten Sambas pada tahun 2025 tercatat sebanyak 48 kasus. Angka ini menurun dibandingkan tahun 2024 yang mencapai 58 kasus.

“Terjadi penurunan jumlah kasus narkoba yang berhasil kami ungkap dibandingkan tahun sebelumnya,” ujar AKBP Wahyu.

Selain itu, jumlah tersangka kasus narkoba yang diamankan sepanjang 2025 juga mengalami penurunan. Pada tahun 2025, sebanyak 52 orang tersangka berhasil diamankan, sedangkan pada tahun 2024 jumlah tersangka mencapai 74 orang.

Tak hanya kasus narkoba, perkara kriminal yang ditangani Satreskrim Polres Sambas juga menunjukkan tren penurunan. Sepanjang tahun 2025, Satreskrim menangani 234 kasus, sementara pada tahun 2024 tercatat sebanyak 246 kasus atau turun 12 kasus.

Kapolres Sambas menegaskan, konferensi pers akhir tahun ini merupakan bentuk transparansi dan akuntabilitas Polres Sambas kepada masyarakat.

“Press conference ini adalah wujud transparansi dan akuntabilitas kami dalam melaksanakan tugas selama tahun 2025,” kata Wahyu.

Ia menambahkan, seluruh capaian dan kegiatan Polres Sambas perlu disampaikan kepada masyarakat sebagai pertanggungjawaban atas kinerja kepolisian.

“Dengan kegiatan ini kami berharap masyarakat dapat mengetahui pelaksanaan tugas kami selama tahun 2025,” tegasnya.

Di akhir konferensi pers, Kapolres Sambas juga mengimbau masyarakat agar merayakan pergantian tahun baru secara sederhana, sebagai bentuk empati terhadap masyarakat di sejumlah daerah di Indonesia yang tengah terdampak bencana alam.(Rai)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed