by

Keluarga Besar SMP Negeri 1 Sungai Kakap Sukses Gelar Perpisahan dan Pelepasan Siswa Kelas 9 Tahun Ajaran 2023/2024

kubu Raya, Media Kalbar

Keluarga besar SMP Negeri 1 Sungai Kakap sukses menggelar acara perpisahan dan pelepasan siswa kelas 9 sebanyak 258 siswa tahun ajaran 2023/2024. Acara tersebut berlangsung di Taman Wisata Ama Zone, Jalan Raya Sungai Kakap, Desa Sungai Kakap, Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten Kubu Raya, Provinsi Kalimantan Barat, pada hari Rabu (15/5/2024).

Dengan tema “Bersama Membentuk Generasi Mantap, Beriman, Bertakwa, dan Berprestasi”, acara ini berlangsung meriah dengan berbagai penampilan seni dan budaya. Penampilan tersebut dipersembahkan oleh keluarga besar SMP Negeri 1 Sungai Kakap, termasuk wali kelas dan siswa-siswi. Momen perpisahan ini diwarnai dengan isak tangis yang menghayati suasana haru saat pelepasan para siswa.

Acara ini dihadiri oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Kubu Raya yang diwakili oleh Pengawas Sekolah dari Dinas Pendidikan Kabupaten Kubu Raya, kepala sekolah, ketua komite, guru, orang tua siswa, serta tamu undangan lainnya.

Seluruh rangkaian kegiatan berlangsung dengan lancar dan penuh kehangatan, mencerminkan kebersamaan dan kekompakan keluarga besar SMP Negeri 1 Sungai Kakap.

Para siswa yang dilepas diharapkan dapat melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi dengan tetap mengedepankan nilai-nilai keimanan, ketakwaan, dan prestasi yang telah ditanamkan selama di sekolah.

Pengawas dari Dinas Pendidikan Kabupaten Kubu Raya, Widiyaka, memberikan tanggapannya terkait pelaksanaan kegiatan di SMP Negeri 1 Sungai Kakap. Menurutnya, kegiatan tersebut sudah sesuai dengan program dan aturan dari Dinas Pendidikan Kabupaten Kubu Raya.

“Kita tidak boleh keluar dari aturan dinas pendidikan untuk melakukan kegiatan, dan SMP Negeri 1 Sungai Kakap memang telah memenuhi apa yang telah disampaikan oleh Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Kubu Raya,” ujar Widiyaka.

Lebih lanjut, Widiyaka menyampaikan pesan penting bagi siswa yang telah lulus. Sesuai arahan dari Kepala Bidang Dinas Pendidikan Kabupaten Kubu Raya, Dinas Pendidikan sangat mengharapkan dukungan dari orang tua siswa untuk melanjutkan pendidikan anak-anak mereka ke jenjang yang lebih tinggi.

“Kami melihat bahwa seringkali orang tua mengarahkan siswa tidak sesuai dengan keinginan siswa. Kami berharap orang tua mendukung anak-anak mereka melanjutkan pendidikan sesuai dengan minat mereka,” tambah Widiyaka.

Arahan ini diharapkan dapat membantu siswa untuk mencapai potensi penuh mereka dengan dukungan penuh dari orang tua dan bimbingan yang tepat dari sekolah dan Dinas Pendidikan Kabupaten Kubu Raya., “Ungkapnya.

Kepala SMP Negeri 1 Sungai Kakap, H. Ahmad Imron, S.Ag, M.Pd, menyampaikan ucapan selamat kepada para siswa yang telah mengikuti ujian asesmen sumatif akhir jenjang untuk tahun ajaran 2023/2024. Dari 249 siswa yang terdaftar di Data Pokok Pendidikan (Dapodik), 248 siswa berhasil mengikuti ujian tersebut.”Terangnya.

Dalam pernyataannya, H. Ahmad Imron berharap agar para siswa yang telah lulus dapat melanjutkan pendidikan mereka ke jenjang yang lebih tinggi sesuai dengan minat dan bakat masing-masing. “Harapan kami dari SMP Negeri 1 Sungai Kakap, baik dari saya pribadi sebagai kepala sekolah maupun dari rekan-rekan guru, adalah agar orang tua siswa dapat mendukung putra dan putri mereka untuk melanjutkan pendidikan ke tingkat yang lebih tinggi,” ujarnya.

Dengan keberhasilan ini, H. Ahmad Imron mengapresiasi kerja keras para siswa, guru, dan orang tua yang telah berperan penting dalam mendukung proses pendidikan selama ini. “Semoga prestasi yang telah diraih ini menjadi motivasi untuk terus belajar dan mengembangkan potensi diri,” tambahnya.

SMP Negeri 1 Sungai Kakap terus berkomitmen untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan mempersiapkan siswa-siswinya menghadapi tantangan di masa depan dengan bekal ilmu pengetahuan dan keterampilan yang memadai.

Sementara Ketua Komite SMP Negeri 1 Sungai Kakap, Tajudin, menyampaikan apresiasinya kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam menyukseskan kegiatan Pelepasan Siswa SMP Negeri satu Sungai Kakap, termasuk keluarga besar SMP Negeri 1 Sungai Kakap serta para orang tua wali murid.

“Saya mewakili orang tua wali murid, pertama-tama saya mengucapkan terima kasih atas kerja samanya dalam menyukseskan kegiatan ini, baik kepada keluarga besar SMP Negeri 1 Sungai Kakap maupun kepada orang tua wali murid,” ujar Tajudin.

Dalam kesempatan tersebut, Tajudin juga mengungkapkan harapannya agar para siswa yang baru saja lulus dari SMP Negeri 1 Sungai Kakap dapat melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi.

“Harapan kami, mewakili murid, ke depan anak-anak yang baru saja dilepaskan di SMPN ini setelah dinyatakan lulus dari SMP Negeri 1 Sungai Kakap ini untuk dapat melanjutkan ke tingkat yang lebih tinggi,” tambahnya.

Tajudin juga berpesan kepada para siswa agar selalu menjaga nama baik sekolah mereka setelah melanjutkan pendidikan ke jenjang berikutnya.

“Pesan saya, siswa-siswi SMP Negeri 1 Sungai Kakap setelah melanjutkan ke tingkat yang lebih tinggi untuk selalu menjaga nama baik sekolah SMP Negeri 1 ini,” tutupnya.(Mk/Ismail)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed