Kubu Raya, Media Kalbar
Hanya dalam kurun waktu sehari,mesin speedboat ambulance Desa Teluk Bayur Kecamatan Terentang yang hilang sudah berhasil ditemukan.
Bahtiar alias Ai akhirnya berhasil memenangkan sayembara yang digelar Kepala Desa Teluk Bayur Agustari.Sehingga ia pun berhak menerima hadiah sebesar Rp.5 juta seperti yang dijanjikan.
“Uang sebesar Rp 5 juta diserahkan langsung Kades Teluk Bayur Agustari kepada warga Desa Limbung di Kecamatan Sui Raya Kabupaten Kubu Raya Sabtu (9/4).
yang telah berhasil menemukan mesin speedboat ambulance Desa Teluk Bayur Kecamatan Terentang yang sempat Viral di media sosial di kabarkan hilang,
“Penyerahan uang sayombara yang di janjikan Kepala Desa Teluk Bayur Agustari disaksikan Kapolsek Terentang,Kanit Reskrim Polsek Terentang dan Bhabinkamtibmas Desa Teluk Bayur di rumah orang tua angkat Ai di Desa Kuala Dua Kecamatan Sui Raya.
‘Ai pun menceritakan prihal penemuan mesin speedboat tersebut.Dimana pada Kamis(7/4) malam ada seseorang yang tidak dikenal hendak menginap di penginapan miliknya di Kecamatan Sui Raya.
“Menurut karyawan saya,orang tersebut datang pesan kamar hendak menginap dengan membawa satu unit mesin speedboat menggunakan ojek yang kemudian dimasukan dalam kamar,”tuturnya.
Pada saat kamar itu hendak dibersihkan,orang tersebut sudah tidak ada lagi.Bagian pembersih kamar merasa curiga karena sebelumnya sudah viral di media sosial telah terjadi kehilangan satu unit speedboat dan mesinnya di Desa Teluk Bayur.
“Saya diinformasikan langsung datang ke penginapan.Setelah kami cek ternyata memang benar,mesin speedboat itu yang telah hilang di Desa Teluk Bayur,”ungkapnya.
Sayangnya,pelaku tersebut tidak dapat dilacak identitasnya sebab di penginapan yang tidak jauh dari Polsek Sui Raya itu tidak memiliki CCTV.
Ai pun berinisiatif memberitahukan kepada orang tua angkatnya yang berdinas sebagai anggota Paskhas Lanud Supadio yang kemudian memfasilitasi penyerahan kembali mesin speedboat di kediamannya kepada Kades Teluk Bayur.
“Agustari Kades Teluk Bayur mengaku bersyukur atas temuan mesin speedboat tersebut.
“Kami ucapkan terima kasih bagi penemu mesin ini.Mungkin ini berkat doa masyarakat yang membutuhkan pelayanan speed boat ambulance desa ini,” katanya.
Kedepan tambah Agustari, pihaknya akan memasang CCTV untuk mengantisipasi agar tidak terulang kembali.
“Dia berharap Terhadap pelaku semoga mendapat hidayah dari Allah SWT agar tidak melakukan lagi perbuatan yang sama.Meskipun belum diketemukan pelakunya,”ujarnya.
“Sementara Kapolsek Terentang Iptu Heri Susandi,SH Kepada Sejumlah wartawan saat di konfirmasi atas kejadian tersebut ia mengatakan kami dari pihak kepolisian atas kejadian ini.untuk kedepannya agar berhati hatilah.”Harapnya.
“Lebih lanjut Kata Iptu Heri Susandi,SH Kapolsek Terentang kita himbau kepada masyarakat untuk khusunya daerah perairan bagi Speed-speed yang di parkir di garasi di Desa masing masing agar berhati hati.Karna sering kejadian kehilangan diharapkan Kedepannya jangan terulang lagi.”Tegasnya.
“Dan kami juga menghimbau dari Bhabinkamtibmas kami untuk menyampaikan kepada warga terkait dengan ada Speed ataupun apa yang ada di air harus berhati hati.”Pintanya.
“Lebih lanjut ia menjelaskan Terkait kriminalitas yang ada di Kecamatan Terentang tidak terlalu cuman ada sering terjadi di perairan cuman ada beberapa.kasus yang sudah kita tangani yang sedang dalam proses juga ada terkait dengan speed juga kemaren punya pak Anuar Alhamdulillah sudah ketemu.Terus tersangkanya juga sudah kita proses kita sidik kita tunggu perbaikan berkas setelah ini tahap kedua kita kirim ke mempawah,”Tandasnya.
Di konfirmasi terkait dengan kejadian yang sekarang ini apakah ada kaitannya dengan tersangka untuk itu sedang kami dalami Untuk itu masih kita dalami dengan pemain pemain itu masih kita dalami Orang-orangnya. (Tim/MK)
Comment