Kubu Raya, Media Kalbar
Bupati Kubu Raya, H Muda Mahendrawan, SH resmikan dimulainya pembangunan Rumah Adat Budaya Tionghoa, peresmian itu ditandai dengan peletakan batu pertama secara simbolis di lokasi rencana pembangunan Rumah Budaya yang berada di jalan Adisucipto Gang Hanura Permai Dalam Desa Parit Baru Kecamatan Sungai Raya Kabupaten Kubu Raya, Kamis (17/6/21).
Tampak hadir Bupati Kubu Raya, H Muda Mahendrawan., SH, Ketua Majelis Adat Budaya Tionghoa (MABT) Kalbar, Paulus Andy Mursalim, Waka Polres Kubu Raya, Kompol Sandhy W.G Suawa,S.P.,S.I.K, Ketua Majelis Adat Budaya Tionghoa (MABT) Kubu Raya, Martin Tjong, Perwakilan Dandin 1207 Bs, Lettu Lukas,
Juga tampak Kades Parit Baru, Musa, Personil Polsek Sungai Raya, Pengurus MABT Kubu Raya, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat serta tamu undangan lainya.
Dalam sambutanya Bupati Kubu Raya mengapresiasi atas langkah berani yang diambil oleh Majelis Adat Budaya Tionghoa (MABT) Kabupaten Kubu Raya meski di masa sulit seperti ini namun tetap berusaha dalam membangun Rumah Adat Tionghoa guna pelestarian budaya.
“Ini merupakan langkah konkret dan berdampak langsung dalam upaya pelestarian budaya, Saya yakin rumah budaya kelak akan menjadi destinasi wisata baru bagi masyarakat sehingga berdampak positif bagi masyarakat sekitar,” ujar Muda.
Bupati Kubu Raya juga berharap pembangunan rumah budaya dapat segera terealisasi sehingga dapat sebagai wadah dalam kegiatan Pelestarian Budaya Tionghoa, selain itu Bupati juga berharap MABT dapat ikut serta memberikan himbauan kepada masyarakat terkait pencegahan penyebaran covid-19 saat ini.
“Dimasa pandemi covid-19 ini selain harus menaati protokol kesehatan kita juga wajib meningkatkan imun tubuh dengan hal-hal yang positif, Saya mengajak kita semua selalu optimis dan hidup dengan penuh harapan guna terus meningkatkan antibody,” himbaunya.
Selama kegiatan berlangsung Majelis Adat Budaya Tionghoa (MABT) bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Kubu Raya melaksanakan GeNose Covid-19 kepadasemua tamu undangan dan masyarakat sekitar. (tim.Mk. liputan Humas Polres Kubu Raya)
Comment