PUTUSSIBAU, MEDIA KALBAR
Menyambut bulan Ramadhan 1446 Hijriah , seluruh umat Islam di berbagai daerah menggelar kegiatan yakni pawai obor dan pawai ta’ ruf.
Begitu juga dengan Pengurus Masjid Silaturahmi Kelurahan Hilir Kantor Kecamatan Putussibau Utara Kabupaten Kapuas Hulu menggelar kegiatan pawai ta’ tuf.
Ketua panitia pelaksana pawai ta’ ruf Masjid Silaturahmi Kelurahan Hilir Kantor Ahmad Sugiri, SH menyampaikan kegiatan pawai ta’ ruf dilaksanakan dalam rangka menyambut bulan ramadhan 1446 hijiriah,ungkapnya Kamis ( 27/2/2025 )
Selain itu sebagai bentuk syukur kita kepada Allah SWT, dimana kita bisa bertemu kembali dan menyambut bulan suci ramadhan ini yang penuh dengan berkah, marfirah dan hidayah serta ampunan dari Allah, tutur Sugiri
Tentunya kegiatan pawai ta’ ruf ini dilaksanakan untuk menjaga integritas , memperkuat dan memperkokoh Ukuwah Islamiyah dan silaturahmi sebagai warga masyarakat Kelurahan Hilir Kantor.
Selaku Ketua Panitia Pelaksana pawai ta’ ruf , saya mengucapkan terimakasih kepada pihak Polisi, Sahabat Beramal Pemuda Pemudi Prajurit serta warga masyarakat Kelurahan Hilir Kantor yang turut serta berpartisipasi dalam mendukung kegiatan ini , walaupun sempat diguyur hujan, namun tetap antusias dan semangat mengikuti pawai ta’rut pada malam ini, tuturnya
Harapan saya ,” kegiatan bernuansa islami ini Insya Allah akan rutin kita laksanakan sebagai wujud merajut talisilaturahmi dan ukuwah islamiyah yang harus tetap kita jaga dan pertahankan sebagai warga masyarakat Kelurahan Hilir Kantor,” ucap Sugiri ( Icg )
Comment