Sambas, Media Kalbar
DPD Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Sambas menghelat Seminar Parenting dengan menghadirkan narasumber dari Departemen Pemberdayaan Perempuan dan Kesejahteraan Keluarga (PPKK) DPP LDII, di Masjid Nur Jabal Fil, Pemangkat Sambas, Sabtu (27/7/2024).
Tampil sebagai narasumber dalam seminar yang bertajuk keluarga berkualitas menuju Indonesia emas yakni Hj Ida Royani dan Hj Maria Ulfa.
Selebritas Ida Royani mengajak kepada wanita LDII mampu memerankan diri sebagai orang tua yang menerapkan pola asuh sesuai kondisi kekinian.
“Ibu-ibu warga LDII sudah saatnya meningkatkan perannya sebagai orang tua. Hanya saja pola asuhnya mesti mengikuti eranya anak sekarang,” jelasnya.
Didepan ratusan wanita peserta seminar itu ia menyatakan perkembangan jaman sudah berimplikasi terjadinya dekadensi moral generasi, sehingga perlu mendapatkan perhatian semua pihak.
“Apa yang dilakukan ibu-ibu hari ini dalam mendidik anaknya, akan menentukan nasib bangsa kedepan. Mengingat moralitas dan karaktek generasi diciptakan dari lingkungan keluarga,” tegas Ida.
Dijelaskannya, dengan upaya LDII akan menjadi sumbangsih besar bagi bangsa Indonesia. “Kami ditugaskan ke Singkawang dalam rangka menciptakan SDM Profesional Religius dan ini dimulai dari keluarga yang hebat dan berkualitas. Upaya ini harus dilakukan menyeluruh dan berkesinambungan,” kata dia.
Memang kehadiran selebritas Ida Royani dan Maria Ulfa menjadi daya tarik sehingga antusias peserta sangat tinggi, hal ini terlihat dari awal kegiatan hingga selesai acara masih dilanjutkan dengan sesi foto bareng, bahkan permintaan datang dari setiap peserta. (*/Amad)
Comment