Kubu Raya, Media Kalbar
Sebanyak 23 Majelis Ta’lim yang berada di bawah naungan Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) Permata Desa Pal 9, Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten Kubu Raya, Provinsi Kalimantan Barat, menggelar acara santunan Peduli Anak Yatim Piatu ke-8. Bertempat di Masjid Baitun Nubuwwah, Desa Pal 9, Sabtu(30/3/2024)kegiatan ini bertujuan untuk menghadirkan senyum bahagia bagi anak-anak yang membutuhkan.
Dalam acara tersebut, turut hadir tokoh-tokoh masyarakat seperti Sujiwo SE, Mantan Wakil Bupati Kubu Raya, anggota DPRD Kabupaten Kubu Raya Zulkarnaen SP,Dan juga beliau Ketua Koordinator Panitia Pelaksana kegiatan santunan anak yatim, Junaidi S. Sos, Camat Sungai Kakap Marhasan,Kepala Desa Pal 9. Masyarakat sekitar Desa Pal 9 dan berbagai komunitas agama juga turut serta dalam acara tersebut.
Ketua BKMT Permata Desa Pal 9, Ibu Nurhayati, S.Pdi, menjelaskan bahwa kegiatan santunan anak yatim ini merupakan bagian dari program sosial yang rutin dilaksanakan oleh BKMT dan majelis ta’lim setempat.
Harapannya, kegiatan ini mampu memberikan kebahagiaan dan kehangatan bagi anak-anak yatim serta keluarga mereka.”Katanya
Acara tersebut tidak hanya menyajikan santunan materi, tetapi juga kegiatan keagamaan dan hiburan dengan tujuan mempererat tali silaturahmi antar masyarakat. Para peserta juga diberikan pemahaman tentang pentingnya kepedulian sosial dan berbagi rezeki kepada sesama, terutama kepada yang membutuhkan.”Ujarnya.
Dengan adanya kegiatan santunan anak yatim ini, diharapkan dapat menginspirasi masyarakat lainnya untuk turut serta dalam kegiatan sosial yang bermanfaat bagi sesama. Semangat gotong royong dalam membantu sesama diharapkan dapat terus terjaga dan menjadi bagian dari budaya masyarakat Desa Pal 9.”Harapnya.
Sujiwo SE, mantan Wakil Bupati Kubu Raya, menyatakan apresiasi terhadap panitia yang berhasil menghimpun dana lebih dari 167 juta rupiah untuk disalurkan kepada anak yatim piatu. Dia menilai upaya penggalangan dana tersebut sebagai hasil kerja luar biasa yang semoga bermanfaat dan membawa berkah bagi semua pihak yang terlibat.”ungkapnya.
Dalam penjelasannya, Zulkarnaen SP, Ketua Koordinator Santunan Anak Yatim dan juga beliau Anggota DPRD Kabupaten Kubu Raya, menyebutkan bahwa pendapatan dari penggalangan dana tahunan ini terus meningkat dari tahun ke tahun, bahkan diperkirakan mencapai lebih dari 170 juta rupiah tahun ini.”Terangnya.
Dana tersebut seluruhnya disalurkan kepada anak yatim piatu tanpa dikurangi sedikit pun. Upaya penggalangan dana dilakukan melalui berbagai cara, termasuk melalui kalender, celengan, sumbangan pihak ketiga, serta dukungan dari donatur tetap seperti Sujiwo SE., “Tandasnya.
Marhasan, Kepala Desa Pal 9, menyampaikan rasa syukur atas terlaksananya kegiatan santunan anak yatim sesuai rencana. Dia juga mengungkapkan rasa terima kasih kepada Sujiwo SE yang menjadi salah satu donatur tetap dalam kegiatan tersebut. Selain menyumbangkan dana pribadi, Sujiwo SE juga berkomitmen untuk membantu masyarakat dalam pembenahan jalan serta pembangunan masjid di daerah tersebut.”ucapnya.
Kegiatan penggalangan dana ini berhasil disukseskan berkat partisipasi aktif dan dukungan semua pihak, sehingga dapat memberikan manfaat yang besar bagi anak yatim piatu dan masyarakat Desa Pal 9 secara keseluruhan.”Pungkasnya.(Mk/Ismail)
Comment