by

Aksi Heroik Babinsa Gendong Korban Kecelakaan Lalu Lintas di Pemangkat

SAMBAS, Mediakalbarnews –

Aksi heroik Babinsa Koramil 05/Pemangkat, Sersan Maulid saat melihat korban kecelakaan lalu lintas di Jalan Pembangunan Dusun Lonam Kecamatan Pemangkat, Kabupaten Sambas. Rabu (16/2/22). Dengan cepat dan sigap Serda Maulid membantu mengevakuasi korban kecelakaan tunggal dengan cara digendong.

Hal tersebut dinyatakan dalam bentuk wujud kepedulian TNI dalam rangka membantu kesulitan rakyat sekelilingnya yang di gaungkan oleh Bapak KASAD di implementasikan langsung oleh Serda Maulid.

“Pada saat itu saya selesai piket dan pulang ke rumah akan tetapi di perjalanan ada Lakalalin, saya sepontan membantu dengan cara menggendong korban dan mengamankan dirumah warga,”ungkap Serda Maulid

Usai mengamankan korban tersebut Sersan Maulid menjelaskan bahwa dirinya mendengar korban merasa kesakitan, dengan cepat Sersan Maulid segera mengevakuasi ke Rumah Sakit.

“Mendengar ucapan dari korban bahwa dia merasakan sakit, maka saya langsung membawa korban ke RSUD Pemangkat agar korban bisa ditangani langsung oleh tenaga medis.”katanya

Melihan aksi Sersan Maulid yang membantu korban Lakalin tersebut Komandan Koramil 05/Pemangkat Kapten Inf Karyadi membenarkan adanya Lakalalin di wilayah teritorialnya tepatnya di jalan Pembangunan Desa Lonam Kec. Pemangkat Kab. Sambas

“Pihaknya sudah berkoordinasi dengan kepolisian untuk mengetahui secara pasti penyebab Lakalalin tersebut.”ujarnya

Selain itu, dirinya juga sangat mengapresiasi kesigapan dari prajuritnya yang menolong korban Lakalalin dengan cepat dan sigap.

“Saya tentunya sangat mengapresiasi apa yang dilakukan Babinsa saya dan memang Disetiap kegiatan sering kami tekankan agar apabila kita melihat sesuatu hal yang sekiranya membutuhkan bantuan dan pertolongan jangan sungkan untuk membantu, apalagi dalam situasi yang sangat rawan,” jelasnya.

“Harapannya kedepan agar apa yang dilakukan oleh Serda Maulid dapat di contoh oleh Babinsa lain serta langsung di implementasikan dilapangan sehingga dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat,” pungkasnya
( Urai Rudi )

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed