PONTIANAK, MEDIA KALBAR
Kejuaraan cabang olahraga kick boxing se Kalimantan Barat yang dilaksanakan di GOR Pangsuma Pontianak baru saja selesai dilaksanakan .
Atlet kick boxing Kabupaten Kapuas Hulu berhasil raih lima medali setelah mengalahkan dan menyingkirkan atlet dari Kabupaten lain.
Dari hari pertama hingga hari ke tiga pertandingan , atlet kick boxing Kabupaten Kapuas Hulu terus mendominasi perolehan medali. Dikelas 55 kilogram katagori usia 20 – 23 tahun atas nama Parninggotan Alogo berhasil raih medali perak, kata Ketua Pengkab Kick Boxing Kapuas Hulu Roni Komisi kepada KalbarOnline di Pontianak, Minggu (23/2/2025 )
Roni Kamiso menyampaikan lagi atas nama Bunga Syahfitrinanda di kelas 51 kilogram katagori usia 16 – 19 tahun menyumbangkan satu medali emas, sedangkan di kelas 70 kilogram atas nama FX Budianto katagori usia 20 – 35 tahun berhasil raih medali perak, ujarnya
Total semua medali yang berhasil disumbangkan 5 atlet kick boxing Kapuas Hulu yang berlaga adalah tiga medali emas dan dua medali perak, ungkapnya
Alhamdulillah hasil dari Kejuaraan kick boxing se Kalimantan Barat ini , bahwa satu atlet kick boxing Kabupaten Kapuas Hulu berhasil mendapatkan tiket Kejurnas dan tidak menutup kemungkinan juga bisa tiket ke Pra PON
“Hasil kejuaraan kick boxing se Kalimantan Barat juara satu Kick Boxing Kabupaten Kapuas Hulu ( Camp Tambi Ali ), juara dua Kick Boxing Kabupaten Kubu Raya dan juara ke tiga Kabupaten Bengkayang,” jelas Roni Kamiso
“Kami juga menyampaikan apresiasi serta terima kasih kepada Ketua KONI Kapuas Hulu yang mana telah membantu kick boxing untuk bisa mengikuti kejuaraan ini. Dan juga kepada para atlet, official maupun pelatih saya sampaikan terimakasih serta salut atas kekompakan serta dedikasi tim yang solid yang memiliki semangat juang tinggi, sehingga kita bisa berhasil membawa medali untuk Kabupaten Kapuas Hulu,” ucap Roni Kamiso ( Icg )
Comment