SAMBAS, Media Kalbar – Pemerintah Kabupaten Kabupaten Sambas memastikan hingga kini belum ditemukan penimbunan LPG 3 kilogram di wilayah Sambas. Namun, panic buying di masyarakat masih terjadi dan memengaruhi ketersediaan di tingkat pangkalan.
Kepala Bidang Perdagangan Diskumindag Sambas, Suparno, mengatakan warga yang biasanya menyimpan satu tabung kini membeli lebih dari satu karena khawatir kehabisan.
Selain itu, Diskumindag masih menemukan sebagian pangkalan menjual LPG di atas HET. “Ini terus kami pantau,” ujarnya. Minggu(18/1/2025)
Terkait distribusi lintas daerah, Suparno menegaskan belum ada temuan LPG kuota Sambas keluar wilayah. Justru ditemukan LPG dari Singkawang yang dijual di Sambas.
Pemda mengimbau masyarakat tidak panik dan membeli LPG sesuai kebutuhan, sembari memastikan pengawasan distribusi terus diperketat.(Rai)











Comment