by

HUT OJK Ke-10, Di Kalbar Laksanakan Vaksinasi Covid-19 Untuk Masyarakat

Pontianak, Media Kalbar

Tepat tanggal 22 November 2021 menjadi momentum penting lahirnya Otoritas Jasa Keuangan (OJK), OJK terbentuk setelah sehari sebelumnya Tanggal 21 November 2011 ditetapkan UU Nomer 4 Tahun 2011.

Diterangkan oleh Kepala OJK Provinsi Kalbar Maulana Yasin bahwa rangkaian kegiatan Hari Ulang Tahun OJK ke-10  yaitu upacara secara serentak melalui zoom meting yang dipimpin Ketua OJK Pusat, kemudian tumpengan dan dilanjutkan kegiatan masing-masing di Kantor.

“di kita OJK Kalbar kita laksanakan vaksinasi untuk masyarakat, hari inu kita targetkan 100 peserta yang sudah daftar, namun disiapkan 200 sampai sore.” kata Maulana Yasin Kepala OJK Provinsi Kalbar, Senin (22/11/21).

Diterangkan bahwa OJK Kalbar dapat droving dari Kementerian Kesehatan 20.297 vaksin, yang sudah disalurkan 18.973, sisanya 1.400. “kita laksanakan hari ini 100, sisanya lagi kita salurkan ke masyarakat.

Dijelaskan bahwa sebelumnya OJK kerjasama denga Himbara dan Dinkes Provinsi Kalbar, kemudian dengan FKFJK, dengan Dinas Pendidikan ke sekolah-sekolah, selanjutnya dengan BI dan terakhir dengan BCA di Auditorium Untan.

Adapun jenis vaksin adalah sinovac, AstraZenica, dan Pfizer. (amad)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed