by

Kembali Gotong Royong Bersihkan Parit Parwasal, Wakil Walikota Pontianak: Turap Jalan Parwasal Dilanjutkan Tahun Ini

Pontianak,  Media Kalbar

Kembali Kelurahan Siantan Tengah Kecamatan Pontianak Utara bersama para Tokoh Masyarakat, RW, RT dan warga melakukan gotong royong membersihkan Parit Parwasal, Minggu (10/8).

Kegiatan ini Dihadiri Wakil Walikota Pontianak, Bahasan, SH., Camat Pontianak Utara Indrawan Tauhid, S.STP., M.Si., Lurah Siantan Tengah beserta jajaran.

Wakil Walikota Pontianak, Bahasan, S.H menyampaikan dengan gotong royong membersihkan parit Parawasal merupakan ikhtiar untuk meminimalisir genangan air jika hujan.

Bahasan menyampaikan bahwa Turap Jalan Parwasal akan dilanjutkan tahun ini, dan tahun berikutnya akan terus diterapkan sampai tuntas, para pedagang juga akan ditata. “Untuk itu mohon dukungan semua Tokoh masyarakat, RT, RW dan warga yang ada di Jalan Parwasal ini, agar program itu berjalan dengan baik, ini untuk kepentingan bersama agar tidak terjadi genangan air lama, sehingga tidak mengganggu aktivitas masyarakat sekitar jalan Parwasal.” Katanya.

Ia juga menyampaikan untuk beberapa pembangunan infrastruktur di Pontianak Utara akan dilaksanakan,  Jembatan Darma Putra segera dibangun, Jalan Panca Bakti sampai ke Bukit Rel, Jalan Parit Pangeran, Sungai Selamat.

Kegiatan gotong royong tersebut juga di backup oleh Bidang SDA Dinas PUPR Kota Pontianak.

Terhadap hal tersebut seluruh RT, RW yang ada di Jalur Parwasal dan sekitarnya mendukung program yang akan dilaksanakan oleh Pemerintah Kota Pontianak. (Amad)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed