by

Memprihatinkan, SD Negeri 3 Teluk Pakedai Diambang Keruntuhan

Kubu Raya, Media Kalbar

Miris beginilah Kondisi SD Negeri 3 Teluk Pakedai, yang terletak di Desa Teluk Pakedai Satu, Kecamatan Teluk Pakedai, Kabupaten Kubu Raya, Kalimantan Barat, kini berada dalam kondisi yang sangat memprihatinkan. Sekolah yang menampung sekitar 70 siswa ini terlihat seolah terlupakan oleh pemerintah, meskipun perannya sangat penting dalam mencetak generasi penerus bangsa.

Pada hari Selasa (10/9/2024), tim media memantau langsung kondisi sekolah tersebut. Fisik bangunan terlihat sangat memprihatinkan dengan plafon yang mulai rusak, jendela yang rapuh, serta fasilitas toilet yang hampir ambruk. Kondisi ini tak hanya memengaruhi kenyamanan, tetapi juga menimbulkan risiko serius bagi keselamatan siswa dan guru.

Ironisnya lagi, tiga ruang kelas di SD Negeri 3 Teluk Pakedai tidak dilengkapi dengan fasilitas yang memadai, seperti meja dan bangku, berbeda jauh dari standar sekolah lainnya. Situasi ini jelas menghambat proses belajar mengajar dan berdampak buruk pada kualitas pendidikan yang diterima siswa.

Kepala Sekolah SD Negeri 3 Teluk Pakedai, Tris Budi Yanto, menjelaskan bahwa selain sarana dan prasarana yang tidak memadai, sekolah ini juga berada di wilayah yang rawan banjir, sehingga aktivitas siswa, seperti upacara bendera dan olahraga, sangat terbatas.

“Kami berusaha semaksimal mungkin agar fasilitas sekolah bisa terpenuhi, termasuk perbaikan bangunan dan sarana lainnya. Namun, keterbatasan anggaran membuat kami sulit bergerak,” ujar Tris Budi Yanto. Ia juga menambahkan bahwa pihak sekolah telah beberapa kali mengajukan bantuan kepada pemerintah melalui Dapodik, namun hingga kini belum ada tanggapan yang memuaskan.”Ucapnya.

Selain masalah infrastruktur, SD Negeri 3 Teluk Pakedai juga mengalami kekurangan tenaga pengajar. Dengan jumlah murid yang mencapai 70 orang, sekolah ini hanya memiliki lima guru, termasuk kepala sekolah yang harus merangkap sebagai pengajar.”Ungkapnya.

“Kami juga kekurangan guru. Dari lima orang yang ada, beberapa di antaranya merangkap mengajar lebih dari satu kelas. Situasi ini menambah beban sekolah dalam memberikan pendidikan yang layak bagi siswa,” lanjut Tris Budi Yanto.

Pihak sekolah berharap agar pemerintah dan pihak terkait segera memberikan perhatian serius dan bantuan untuk memperbaiki kondisi fisik sekolah dan memenuhi kebutuhan sarana serta prasarana yang memadai. Hal ini sangat penting demi kelangsungan pendidikan anak-anak di SD Negeri 3 Teluk Pakedai yang berpotensi terhambat jika masalah-masalah tersebut tidak segera diatasi.”Pungkasnya.(Mk/Ismail)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed