Sanggau, Media Kalbar
Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, dr. Harisson, M. Kes., didampingi Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekda Kalbar (Asisten II), Ignatius mengunjungi Puskesmas Batang Tarang, Kecamatan Balai, Kabupaten Sanggau, Rabu (17/4/2024).
Kunjungan kerjanya itu untuk melihat langsung sejauh mana pelayanan yang di berikan kepada masyarakat usai melaksanakan cuti bersama hari raya. Idul Fitri 1445 H,” ungkapnya.
Setibanya diPuskesmas Batang tarang, PJ. Gubernur sempat berdialog dengan pasien Rawat inap dan melihat absen pegai Puskesmas.
Dikatakan Harisson Kedatangannya dipuskesmas Batang Tarang ini tidak direncanakan sebelumnya,sepulangnya ia dan rombongan memberikan arahan musrenbang RPJPD di kabupaten Landak.
PJ.Gubernur memberikan apresiasi kepada
Petugas Puskesmas ini, karena dapat memberikan pelayanan yang dibutuhkan masyarakat dengan cepat,demikian pula dengan tenaga yang ditugaskan disini,semuanya sudah pada masuk kerja dengan kehadiran petugas 100 persen,” tutup Harisson.pungkasnya.
(Matnaji)
Comment