by

Rapat Pemantapan Struktur Pengurus FK-WM Melawi

Melawi, Mediakalbarnews.com – Forum Komunikasi Wartawan Melawi (FK-WM) Kabupaten Melawi kembali melakukan rapat pemantapan tahap 1(satu) setelah sebelumnya melakukan pembentukan pada tanggal 18 Mei 2021 bulan lalu.

Rapat pemantapan tahap 1(satu) tersebut dihadiri dari berbagai kalangan baik media cetak maupun online. Kamis (17/6/21) di Sustainable Coffe Desa Kenual Kecamatan Nanga Pinoh Kabupaten Melawi.

Rapat tersebut membahas Visi Misi dan tujuan dari terbentuknya FK-WM agar mampu Mewadahi dan menyalurkan aspirasi masyarakat dalam melahirkan, melaksanakan serta bermitra dengan berbagai kebijakan pemerintah dalam program peningkatan pemberdayaan Masyarakat.

FK-WM ikut serta memasyarakatkan (mensosialisasikan) kebijakan program Pemerintah dalam pemberdayaan dan peran Masyarakat Kabupaten Melawi sesuai dengan fungsi dan tugas jurnalis yaitu informasi, Edukasi, Hiburan serta sosial kontrol/cek and balance tanpa melanggar kaidah azas praduga tak bersalah.

Sebagai sentra pendidikan dan pelatihan, pengkajian, penelitian, serta Pemberdayaan Masyarakat, guna menciptakan SDM para jurnalis Kabupaten Melawi yang berwawasan luas.

Lilik Hidayatullah selaku penerima mandat dari anggota sebagai ketua umum mengatakan, bahwa dirinya mengucapkan terima kasih atas kepercayaan teman teman yang sudah memberikan amanah kepada saya untuk menakhodai Forum Komunikasi Wartawan Melawi selama 3 tahun kedepan.

“Ini adalah tantangan dan tugas berat bagi saya pribadi selaku ketua umum, yang mana saya harus merangkul teman teman satu profesi yang berbagai latar belakang serta biground yang ada di forum ini ucapnya.

Lilik juga berharap kepada rekan rekan agar kita semua saling jaga dan saling koreksi ” Jangan sampai forum yang sudah kita bentuk bersama dengan pemikiran yang sama bubar ditengah perjalanan bahkan hanya berjalan di tempat, ” terang Lilik.

Sementara Bagus Afrizal selaku Sekretaris mengingatkan tentang bagaimana FK-WM tetap kompak dan bersatu, dirinya juga mengatakan siap untuk dikritik.

” Saya siap menerima kritikan dan masukan yang sifatnya untuk kekompakan bersama, saya bukan anti kritik, tetapi tentulah setiap ada kritikan juga harus ada solusi dan jalan penyelesaiannya agar tidak miss komunikasi kesiapapun,” tegasnya. (Jum/Bgs).

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed