Pontianak, Media Kalbar
Dr. Lidya Natalia Sartono, Spd, Mpd, resmi menjadi anggota DPRD Provinsi Kalbar dari Fraksi Partai Nasdem setelah pengucapan sumpah janji Anggota DPRD Kalbar dalam rapat paripurna PAW Sisa Masa jabatan 2019-2024.
Lidya Natalia Sartono adalah Doktor muda yang berasal dari Kabupaten Kapuas Hulu, usai dilantik anggota DPRD Kalbar dari Dapil Sintang-Melawi-Kapuas Hulu ini menyampaikan apresiasi kepada rekan-rekan nya yang telah mendukung sehingga dirinya ada di Gedung DPRD Kalbar
“Apa yang akan dilakukan kedepan, pertama saya pasti menyesuaikan diri, dan saya memiliki teman-teman didaerah tentu karena momentum-momentum kemarin adalah untuk memperjuangkan kepentingan-kepentingan masyarakat disana dan momentum untuk memperjuangkan hak mereka, karena banyak sekali harapan yang mereka inginkan.” Kata Lidya kepada sejumlah awak media usai dilantik di Gedung DPRD Kalbar, Senin (30/1/23).
Contoh lanjut Lidya, untuk mereka teman-teman disana mereka inginkan saya banyak disana, “karena kita juga menyesuaikan kondisi kemampuan pemerintah dan kondisi masyarakat disana, kalau memenuhi 100 persen juga saya tidak bisa ngomong banyak. Namun kita akan merestrukturisasi kembali keinginan aspirasi masyarakat yaitu hadir untuk mereka masyarakat dulu itu yang penting.” Ungkapnya.
Bahwa untuk memenuhi harapan, “anggaran baru turun, tahun depan apa yang mau disampaikan kepada mereka, tapi saya harus hadir untuk mereka, kalau mereka ingin saya lagi menperjuangkan mereka, kita terus lakukan untuk memperjuangkannya.” Pungkasnya. (Amad)
Comment