by

Seorang Gadis Ditemukan Tak Bernyawa di Tempat Tidur

Bengkayang, Media Kalbar

Warga Bengkayang Magrib Senin (31/5/2021) pukul 18.00 dihebohkan dengan di temukannya seorang gadis belia meninggal di lokasi kerjanya .

Lokasi Kerja Gadis malang ini tepatnya di Lokale Jalan Bambang Ismoyo Kelurahan Bumi Emas persis di Samping Alfamart tak jauh dari SMP Santa Tarsisia.

Mendapat Informasi adanya seorang gadis yang meninggal petugas Kepolisian Resort Bengkayang khususnya Satreskrim dan Polsek Bengkayang segera mengamankan lokasi dengan Police Line.

Kejadian diperkirakan pukul 18.00 Wib ucap warga di sekitar yang namanya enggan di sebut.

Kejadian kami tidak tahu, tiba saja orang ramai mengabarkan ada yang meninggal di Kopi Lokale Bengkayang,’ tuturnya.

Kasat Reskrim Polres Bengkayang AKP Antonius Trias Kuncorojati kepada sejumlah media Senin (31/5/2021) usai olah TKP menerangkan,” Korban meninggal di ketahui bernama Theres warga Kabupaten Landak, berdasarkan informasi yang di dapat dan hasil olah TKP sebelum bekerja di Kopi Lokal, diduga korban memang ada riwayat sakit batuk kronis dan saat ganti ship dengan temannya dia ditemukan tidak bernyawa lagi.

Memang di TKP kita lihat mulutnya memang berbusa dan penuh darah, selain itu ada tisu-tisu juga penuh darah,

“Untuk bunuh diripun dugaan kita kecil, karena di samping tempat tidur korban didapati ada tisu penuh darah yang sudah di siapkan.

Mungkin selama ini dia tak mau kelihatan oleh temannya kalau dia sedang sakit sehingga, saat sakit korban naik ke lantai dua, batuk darah dan tisu sudah di siapkan.

Jadi Pantauan langsung di olah TKP , kita melihat Keluar darah di mulut dan hidung dan di sekitar tempat tidur ada banyak tisu dan berdarah.

Namun demikian, hasilnya akan menunggu hasil pemeriksaan dari rumah sakit, dan di TKP juga CCTV yang terpasang sedang di cek, jadi melihat perkembangan lanjutan, ‘ ucapnya

Menurut Laporan anggota di TKP, korban dilaporkan sekitar pukul 18.00 Wib oleh rekan sekerjanya dan petugas kami segera mendatangi TKP.

Kami masih berusaha mencari keterangan dari teman korban, namun untuk meminta informasi yang bersangkutan masih shock jadi belum bisa dimintai keterangan.

Jadi, berdasarkan hasil olah TKP sementara kecil kemungkinan korban bunuh diri, akan tetapi diduga karena ada sakit batuk yang sudah lama dan menyebabkan korban meninggal,” pungkasnya. (kur/amad)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed