Ketapang, Media Kalbar
Kepala Cabang PT Jasa Raharja Kalimantan Barat diwakili Petugas Jasa raharja Ketapang, Asri Syahbannuddin bersama Satlantas Polres Ketapang Laksanakan rapat Forum Komunikasi Lalu Lintas dalam upaya membentuk budaya keselamatan berlalu lintas pada Kamis (23/01/2025) diruang PPKO Polres Ketapang.
Turut dihadiri Kasatlantas Polres Ketapang beserta jajaran, Camat Nanga Tayap, Camat Matan Hilir Selatan, Camat Matan Hilir Utara, Kapolsek Nanga Tayap, Perwakilan DPUPR, Tokoh Agama, Perwakilan Pol PP, Perwakilan Dinas Kesehatan serta Perwakilan Dinas Pendidikan Kab. Ketapang. Jasa Raharja menyampaikan apresiasi kepada jajaran Satlantas Polres Ketapang dan stakeholder lainnya atas segala upaya untuk menekan angka kecelakaan, terbukti pada tahun 2024 terjadi penurunan tingkat fatalitas maupun jumlah korban kecelakaan dibanding periode yang sama tahun 2023.
Pada tahun 2025 ini, diharapkan dengan kolaborasi yang baik antara Jasa Raharja, Polri, dan stakeholder serta upaya-upaya yang akan dilaksanakan kedepannya salah satunya dengan membentuk budaya keselamatan berlalu lintas sebagai tindakan prefentif dalam menekan angka kecelakaan lalu lintas dapat berjalan efektif dalam menurunkan angka kecelakaan serta dapat meningkatkan keselamatan berlalu lintas. (*/bis/mk)
Comment