Sambas, Media Kalbar
Wakil Bupati Sambas Hj. Hairiah, SH., MH. didampingi Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI), Kepala Desa Mekar Jaya dan unsur terkait, menerima kepulangan Jenazah Pekerja Migran Indonesia dari Serawak Malaysia di PLBN Aruk Kec. Sajingan Besar. Rabu, 24 Februari 2021
Almarhum meninggal pada tanggal 16 Februari 2021, karena sakit dan sempat dirawat di Rumah Sakit Kucing Serawak, Malaysia Almarhum meninggal akibat sakit yang lama dideritanya di perbatasan Arung Kecamatan Sajingan Besar, Kabupaten Sambas.
“Pemulangan jenazah Almarhum Sukardi ini turut dibantu Konsulat Jenderal Republik Indonesia yang ada di Kuching, Sarawak Malaysia,” kata Hairiah,
Lanjut wakil bupati sambas menyampaikaan, “Kami selaku dari pemerintah daerah Kabupaten Sambas turut prihatin atas peristiwa ini. Saya berharap kedepannya masalah yang menyangkut persoalan pekerja migran Indonesia asal Kabupaten Sambas dapat diatasi dan ditanggulangi secara bersama-sama,” ujarnya
Wakil bupati sambas juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak diantaranya BP2MI, PLBN Aruk, Bea Cukai yang telah banyak membantu proses pemulangan jenazah, “termasuk Kepala Desa Mekar Jaya yang turut hadir dalam penjemputan ini.” ungkapnya.(urai rudi)
Comment