Kubu Raya, Media Kalbar
Sebuah video viral yang beredar di media sosial menunjukkan aksi warga Desa Sungai Kakap, Kecamatan Sungai Kakap Kabupaten Kubu Raya, yang menanam pohon pisang di tengah jembatan desa mereka. Aksi ini dilakukan sebagai bentuk protes dan kekecewaan warga terhadap anggota DPRD dan pemerintah setempat.
Dalam video yang telah menyebar luas, terlihat beberapa warga dengan sengaja menanam pohon pisang di tengah jembatan yang menjadi akses utama di Desa Sungai Kakap. Aksi ini dilakukan sebagai bentuk ungkapan kekecewaan mereka terhadap kondisi infrastruktur yang tidak kunjung diperbaiki oleh pihak berwenang.
Salah satu warga yang terlibat dalam aksi ini,yang tak mau disebut kan namanya,mengungkapkan bahwa jembatan tersebut sudah lama dalam kondisi rusak dan membahayakan bagi pengguna jalan.
“Kami sudah berkali-kali mengajukan keluhan dan permintaan perbaikan kepada anggota DPRD dan pemerintah, tetapi hingga kini belum ada tanggapan yang memadai.Pohon pisang ini sebagai simbol bahwa jembatan ini sudah tidak layak pakai dan butuh perhatian segera,” ujarnya.
Kondisi jembatan yang rusak tidak hanya mengganggu aktivitas sehari-hari warga, tetapi juga berpotensi membahayakan keselamatan mereka. “Kami sangat berharap ada tindakan nyata dari pemerintah untuk segera memperbaiki jembatan ini. Jangan sampai terjadi kecelakaan baru ada respons,” tambah , warga lainnya.
Aksi penanaman pohon pisang di tengah jembatan ini menarik perhatian netizen dan memicu berbagai komentar. Banyak yang mendukung langkah warga sebagai bentuk protes kreatif dan berharap agar pemerintah setempat segera merespons keluhan tersebut.
Pihak pemerintah daerah maupun Provisi dan DPRD daerah Kubu raya maupun DPRD Provinsi Kalimantan Barat hingga kini belum memberikan komentar resmi terkait aksi protes warga Desa Sungai Kakap ini. Warga berharap dengan viralnya video tersebut, pihak berwenang segera mengambil tindakan yang diperlukan untuk memperbaiki infrastruktur desa mereka.
Kita semua berharap agar masalah ini segera mendapatkan perhatian dan penyelesaian yang layak, demi keselamatan dan kenyamanan warga Desa Sungai Kakap serta pengguna jalan lainnya.(Tim/Mk)
Comment