by

17 Pasangan Laksanakan Sidang Isbat Nikah di Kecamatan Boyan Tanjung

Mediakalbarnews. Kapuas Hulu – Sekda Kabupaten Kapuas Hulu Drs. H. Mohd Zaini., MM. Menghadiri sidang Nikah Isbat yang bekerja sama dengan Pengadilan Agama Putussibau, Kantor Kementerian Agama dan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Kapuas Hulu di gedung serbaguna mujan Kecamatan Boyan Tanjung (7/10/2021)

Sebanyak 17 pasangan isbat nikah melaksanakan sidang nikah digedung serba guna mujan yang diselenggarakan oleh pengadilan agama, kementerian agama serta dinas kependudukan dan pencatatan sipil kapuas hulu.

Sidang isbat nikah terpadu merupakan hal terpenting bagi peserta isbat nikah untuk mendapat kan surat – surat nikah, selain memberikan kepastian hukum /legalitas bagi pasangan suami-istri, manfaat lainnya adalah untuk kapastian status anak dalam perkawinan.

Sekda Kab.Kapuas Hulu juga berharap dan juga menghimbau kepada masyarakat yang belum mendapatkan surat nikah untuk segera mengikuti sidang isbat nikah guna untuk kepentingan diri sendiri serta berguna untuk kepengurusan identitas anak.

Dalam sambutannya Sekda Kab. Kapuas Hulu juga menghimbau kepada masyarakat untuk mendukung serta mengikuti vaksin covid 19. beliau berharap “semoga saja dengan adanya vaksin tersebut dapat meningkatkan imun tubuh kita menjadi lebih kuat” tegasnya.

Diakhir sambutannya Sekda Kab. Kapuas Hulu juga bepesan untuk menerapkan prokes serta melaksanakan 5 M disertai dengan Do’a ( ICG / MK )

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed