by

Ardiansyah Serahkan Bantuan Bibit Pinang Dan Pupuk

Kubu Raya, Media Kalbar

Anggota DPRD Provinsi Kalimantan Barat Dr. Ardiansyah, SH, MH., menyerahkan bantuan pupuk dan bibit pinang serta alat Kasidah kepada petani di desa Paret Keladi Satu Kecamatan Sungai Kakap Kabupaten Kubu Raya, Penyerahan bantuan ini dilakukan pada tanggal( 18 Oktober 2022)Malam.

Dihadapan kelompok petani, Ketua Fraksi PAN DR Ardiansyah SH MH
menyampaikan akan senantiasa memberikan perhatian di bidang pertanian.”Saya ingin para petani sejahtera.Maka dari itu saya menaruh perhatian yang besar ke petani, terlebih saya juga seorang anak yang hidup dari keluarga petani,” tutur dia.

Untuk itu,jabatan yang diembannya saat ini akan dipergunakan semaksimal mungkin untuk kesejahteraan rakyat.

Ardiansyah berjanji akan memberikan bantuan pupuk gratis dan peralatan pertanian ini secara berkala hingga jabatannya berakhir di DPRD Kalbar pada pertengahan tahun 2024.”Bila dipercaya kembali menjadi wakil rakyat di periode berikutnya, program ini akan terus saya lanjutkan hingga petani benar-benar sejahtera,” ujarnya.

Lebih lanjut Ardiansyah mengungkapkan, bahwa sektor pertanian harus dimanfaatkan semaksimal mungkin, Karena Indonesia merupakan negara agraria yang penuh dengan potensi sumber daya alam sehingga harus digarap untuk kesejahteraan masyarakat.

Untuk diketahui pupuk organik yang dibagikan ini, dikatakannya bukan sembarang pupuk, melainkan memiliki kandungan yang sangat berkualitas untuk sejenis tanaman.bantuan ini,juga akan terus diberikan kepada petani selama di rinya menjabat sebagai anggota DPRD.

Sementara itu,salah seorang petani mengucapkan rasa terima masih kepada Anggota DPRD Provinsi Kalimantan Barat dari Fraksi PAN DR Ardiansyah SH MH.atas bantuan yang diberikan.”Kami merasa terbantu. Kami ucapkan terima kasih kepada Bapak DR Ardiansyah,SH, MH atas kepeduliannya,”ucapnya.

Dirinya juga berharap semoga ke depan,Anggota DPRD Provinsi Kalimantan Barat dari Fraksi PAN DR Ardiansyah dapat terus membantu dan peduli kepada petani.”Jadi kami harap juga ada bantuan berupa cairan racun rumput, racun perusak tanaman dan alat-alat mesin rumput,perontok rumput dan alat pencetak sawah,”harap dia.

Di samping itu,para petani juga berharap adanya perhatian pemerintah dalam hal pemberian pupuk yang berkualitas untuk para petani.”Karena tanpa kehadiran petani maka persediaan bahan makan akan terganggu.” Pungkasnya.(Tim/Mk)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed