by

BPS : Realisasi Pendapatan Dan Pengeluaran Pemkot Singkawang Menurun Tahun 2022

Singkawang, Media Kalbar

Badan Pusat Statistik Kota Singkawang melaporkan bahwa realisasi total pendapatan dan pengeluaran Pemerintah Kota Singkawang pada tahun 2022 mengalami penurunan dari tahun sebelumnya.

Berdasarkan Keuangan Daerah bahwa besar kecilnya anggaran
pendapatan dan belanja daerah (APBD)
sangat berpengaruh terhadap kegiatan
perekonomian masyarakat. Mulai
tahun 2005, penyusunan Rencana
APBD (RAPBD) telah menggunakan
format dan struktur baru, yaitu Format
Anggaran Terpadu (Unified Budget)
dimana pengelompokan antara
anggaran rutin dan pembangunan
ditiadakan.

Pada tahun anggaran 2022, realisasi
pendapatan daerah Kota Singkawang
mengalami penurunan sekitar 0,17
persen menjadi 885,13 milyar rupiah,
yang terdiri atas pendapatan asli
daerah sebesar 213,79 milyar rupiah,
pendapatan transfer sebesar 665,70
milyar rupiah, dan lain-lain pendapatan
yang sah sebesar 5,64 milyar rupiah.

Sementara itu realisasi pengeluaran
daerah Kota Singkawang pada tahun
2022 mengalami penurunan sebesar
22,96 persen dari 1.053,65 milyar
rupiah menjadi 811,75 milyar rupiah.
Pengeluaran daerah 2022 didominasi
oleh belanja pegawai (43,97 persen)
dan belanja barang dan jasa (33,45
persen) (kholil)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed