by

Denzibang 2 Palangkaraya, PLN dan PDAM Gowes Sambil Edukasi Prokes

Palangkaraya, Media Kalbar

Komunikasi Sosial antar institusi di Palangkaraya berjalan dengan sangat baik, hal ini ditunjukan oleh Denzibang 2 Palangkaraya Zidam XII/Tanjung Pura, PLN dan PDAM kota Palangkaraya saat kegiatan bersepeda bersama, Jumat (04/06/2021) yang menempuh rute di sekitar kota Palangkaraya. Kegiatan positif yang dilakukan ketiga instansi ini selain memperkuat tali silaturahmi juga sebagai upaya memelihara kondisi tubuh agar tetap bugar sehingga imun tubuh dapat terjaga dengan baik apalagi di masa pandemi Covid. Dalam kesempatan tersebut Dandenzibang Letkol Czi Gerald Nusra Tobing menyampaikan bahwa kegiatan bersepeda bersama merupakan agenda rutin dan pada kesempatan tersebut dibarengi dengan pembagian masker kepada masyarakat sebagai upaya untuk mengingatkan masyarakat pentingnya menerapkan protokol kesehatan dengan melakukan 3M, Mencuci Tangan, Memakai Masker dan Menjaga Jarak. “Kami juga memberikan edukasi melalui bersepeda bersama kepada masyarakat untuk rutin berolah raga guna meningkatkan imun tubuh dan tetap menerapkan protokol kesehatan”, tambah Gerald. Pada kesempatan yang sama pihak PLN memsosialisasikan program PLN Mobile dengan membagi brosur kepada masyarakat. turut hadir pada kegiatan tersebut Kabag Jaringan PLN Bapak Tukiyo, Kasub. Bag. Umum dan Keuangan PDAM Bapak Refli dan Lettu Czi Panca Setiawan.(**/amad)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed