by

IKA PMII Kalbar Gelar Sarasehan Nasional Pra Munas dan Muswil V, Bukti Komitmen Kebangsaan dan Tertib Organisasi

Pontianak, Media Kalbar

Ikatan Alumni Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (IKA PMII) Provinsi Kalimantan Barat menggelar acara Serasehan Nasional Pra Munas dan Muswil IKA-PMII Kalbar di Hotel Ibis Pontianak, Sabtu (25/1).

Kegiatan ini dibuka oleh Bendahara Umum PB PMII, H. Sudarto, S.Pd.i, M.M, dan dihadiri Pj Gubernur Kalbar yang diwakili Kabiro Hukum, Forkorpimda Kalbar, Ketua PW IKA PMII Kalbar, H. Suib, S.E., Rektor IAIN Pontianak, Prof Syarif, Rektor Universitas PGRI Pontianak, M. Firdaus, para Senior IKA PMII, Pengurus dan anggota IKA PMII Kalbar Kabupaten/Kota, Pengurus dan anggota PMII dan sejumlah undangan.

Serasehan Nasional Pra munas yang bertema “Pengelolaan Sumber Daya Alam Manusia” ini mengundang narasumber yang berpengalaman.

Bendahara Umum PB PMII, H. Sudarto,S.Pd.i, M.M, mewakili Ketua Umum, apresiasi kepada IKA PMII Kalbar atas perannya sebagai tuan rumah pelaksanaan Serasehan Nasional Pra Munas VII IKA PMII yang pertama. Menurutnya, pra Munas ini akan digelar sebanyak tiga kali, dengan tema yang berbeda-beda di setiap lokasi, yaitu “Pengelolaan Sumber Daya Alam Indonesia” di Pontianak, “Genetika Unggul Indonesia” di Sumatera Utara, dan “Industri Strategis” di Semarang. Sudarto menjelaskan bahwa Serasehan dan Pra Munas ini bertujuan untuk mempersiapkan puncak Munas yang akan diadakan di Jakarta pada tanggal 21-23 Februari 2025.

Oleh karena itu, isu-isu strategis nasional yang dibahas pada pra Munas ini juga menjadi perhatian penting dalam Munas IKA PMII ke-VII. Ia berharap bahwa muswil IKA PMII Kalbar dapat menghasilkan rumusan program kerja prioritas yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat Kalimantan Barat dan umumnya.

Sebelumnya juga disampaikan saat memberikan sambutan bahwa Alumni PMII tersebar dimana-mana di Indonesia, 34 Provinsi sudah lengkap kepengurusan, untuk Kalimantan Barat pelaksanaan Muswil merupakan eksistensi organisasi dan tertib organisasi yang sebenarnya kepengurusan DPW IKA PMII Kalbar berakhir Desember 2024.

Ketua PW IKA PMII Kalimatan Barat, H. Suib, S.E,M.Sos, menerangkan bahwa serasehan Nasional Pra Munas dan Muswil ini merupakan momentum penting bagi alumni PMII untuk memperkuat solidaritas dan komitmen bersama dalam mencapai tujuan perjuangan PMII di masa depan.

Menurutnya IKA PMII adalah organisasi yang berfokus pada pengabdian kepada masyarakat, bangsa, dan negara. IKA PMII merupakan wadah bagi para kader, alumni, dan senior PMII untuk berkarya dan berkontribusi.

Anggota DPRD Kalbar ini juga menyatakan kebanggaannya atas kebersamaan dan kerja keras para kader, alumni, dan senior PMII yang telah berhasil menyelenggarakan Serasehan Nasional Pra Munas VII dan Muswil V IKA-PMII Kalbar. Ini menunjukkan semangat dan komitmen PMII dalam membangun masyarakat yang lebih baik.

“Kalau di Munas itu kita berharap nantinya ada melahirkan sebuah rumusan yang bisa memberikan ide, memberikan rancangan, memberikan konsep terhadap pemerintah untuk mengarah proses pembangunan atau kebijakan baik politik, sosial, budaya, dan lain-lain yang bisa lebih baik ke arah masyarakat di seluruh jajaran tanah air. Yang kedua, untuk melahirkan pemimpin, melahirkan ketua umum, memilih ketua umum yang memang bisa mengakomodir, terutama mengakomodir kepentingan anggota, kepentingan pengurus, dan kepentingan kader, PMII, maupun alumni PMII di seguruh Indonesia” jelas Suib Politisi Partai Hanura ini.

Kegiatan tersebut dilaksanakan selama 2 hari (25-26 Januari 2025), dimana Muswil V IKA-PMII Kalbar akan menentukan kepengurusan baru PW IKA PMII Kalbar untuk periode berikutnya. (Dn/Amad)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed