by

LAKI : Pemeriksaan Lasarus Sebagai Saksi di KPK Hal Yang Biasa

Pontianak, Media Kalbar

Ketua Umum Laskar Anti Korupsi Indonesia (LAKI) menilai pemeriksaan Lasarus sebagai saksi di KPK hal yang biasa.
“Jangan di politisasi sebagai Hal yang bermasalah. Keterangan Lasarus sebagai Saksi sangat diperlukan oleh Lembaga Rasuah agar perkara ini jelas menderang. Karena Lasarus sebagai Ketua Komisi V mengetahui soal proses Pengajuan Anggaran.” Kata Burhanuddin Abdullah, SH kepada mediakalbarnews.com menanggapi Ketua Komisi V DPR RI Lasarus, S. Sos., M. Si., dipanggil KPK sebagai Saksi terkait proyek di Kemenhub RI, Selasa (1/8)

Pemanggilan Lasarus oleh KPK sebagai Saksi sontak membuat opini berkembang di masyarakat Kalbar apalagi di tahun politik termasuk Pilkada.

Dikatakan Burhanuddin Lebih lanjut, KPK membutuhkan Penjelasan Lasarus, Perkara ini sudah berproses di Pengadilan, “Kemungkinan ada indikasi Tersangka Baru pada anggota Komisi V. Sehingga Lasarus di minta untuk memberikan keterangan proses pengajuan anggaran tersebur.” Ujarnya.

Lasarus dikenal sebagai orang yang taat hukum sebagai warga negara, Hingga tak akan mungkin menghindari dari dari panggilan KPK. “Kita lihat saja perkembangannya, Yang jelas pemanggilan Lasarus sebagai Pimpinan Komisi V akan bermanfaat bagi KPK untuk mengungkap aktor intelektualnya.” Tandas Burhan.

Ketua Umum LAKI Burhanuddin Abdullah berharap agar pihak yang tidak memahami dan mengetahui dengan jelas kasus ini tidak memberikan pendapat yang keliru yang dapat membuat suasana yang gaduh. ” Serahkan sepenuhnya kepada KPK untuk tuntaskan kasus ini, Yakin KPK memiliki kualitas dalam menangani kasus korupsi. Mari kita wujudkan Kalbar maju melalui kondisi yang kondusif.” Pungkasnya. (Amad)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed