Putussibau, Media Kalbar
Tindakan serta ulah oknum Aparatur Sipil Negara ( ASN ) yang sudah berkali kali melakukan penipuan kepada sejumlah warga di Putussibau dan sekitarnya menjadi viral di media sosial.
Warga yang menjadi korban dari ulah dan sepakterjang dari oknum ASN itu merasa gerah dan dirugikan,meminta kepada Pemkab Kapuas Hulu mengambil tindakan tegas
Warga yang merasa menjadi korban penipuan yang dilakukan oknum ASN itu ( SM ) meminta kepada pihak Pemkab Kapuas Hulu mengambil tindakan tegas, karena sudah mencederai dan merusak citra ASN dilingkungan Pemkab Kapuas Hulu.
Dalam ulah dan aksinya, oknum ASN itu selalu mengatasnamakan ada kegiatan di Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Kapuas Hulu dan pernah menjual nama Instansi Inspektorat.
Bahkan oknum ASN tersebut berdalih dapat proyek ratusan juta sampai miliaran dan akan mengganti hutang yang pernah dia pinjam kepada warga, ungkap sumber warga yang tidak mau di sebutkan indentitasnya
Seperti waktu diselenggarakan MTQ ke XXXIII tingkat Provinsi Kalbar bulan September lalu, oknum ASN tersebut menjual nama panitia MTQ memungut biaya lapak UMKM, padahal lapak jualan untuk UMKM gratis tidak dipungut biaya.
Dalam aksinya ketahuan dan dilaporkan warga yang menempati lapak UMKM kepada panitia MTQ.
Adanya laporan dari panitia MTQ pada saat itu yang masuk ke Sat Pol PP Kapuas Hulu , oknum ASN itu diamankan oleh pihak Sat POL PP Kabupaten Kapuas Hulu.
Bahkan aksi dan ulah dari oknum ASN itu diviralkan oleh warga di media sosial.(MK)











Comment