by

Open Donasi Untuk Siti Oleh Wartawan dan Anggota Polres Melawi Terkumpul 10 Juta Rupiah

Mediakalbar, Melawi – Sejumlah Wartawan dan Personel Polres Melawi melakukan aksi penggalangan dana Peduli Siti di seputaran lampu Merah Tugu Juang, Kecamatan Nanga Pinoh, Kabupaten Melawi, untuk membantu meringankan biaya pengobatan Siti (24), Warga Dusun Berobai , Desa Berobai Permai, Kecamatan Sayan, Kabupaten Melawi, Minggu (14/5) sore.

Aksi penggalangan dana tersebut dilakukan untuk membantu meringankan biaya pengobatan Siti yang kini sedang di rawat di RSUD Soedarso Pontianak.

Sebelumnya, Siti pernah menjalani operasi usus lengket dan usus bocor di salah satu Rumah Sakit di Pontianak beberapa waktu lalu. Belum lama tiba di kampung halamannya, bekas jahitan operasi terbuka, sehingga luka pasca operasi menganga dan harus di jahit Kembali.

“Karena keterbatasan dana yang dimiliki oleh keluarga Siti, kami dengan sejumlah Wartawan berinisitif melakukan aksi peduli dengan kegiatan penggalangan dana untuk biaya pengobatan Siti,” terang Aipda Arbain, selaku koordinator  aksi penggalangan dana.

Arbain juga mengatakan bahwa,  saat ini Siti telah di Rawat Di RSUD Soedarso Pontianak untuk mendapatkan perawatan yang intens.

“Informasi dari pihak keluarga untuk biaya pengobatan Siti berkisar sekitar Rp150 juta. Aksi peduli kemanusiaan ini kami lakukan  untuk membantu biaya pengobatan Siti,” jelasnya.

“Penggalangan dana sementara kami lakukan sampai hari ini saja dan kami tetap memantau perkembangan kesehatan saudari Siti. Dana yang terkumpul dilapangan sebanyak Rp. 6.916.900 ( Enam Juta Sembilan Ratus Enam Belas Ribu Sembilan Ratus Rupiah) sebelumnya juga sudah ada Donasi masuk di Rekening sebesar Rp. 2.350.00o (Dua Juta Tiga Ratus Lima Puluh Ribu Rupiah) jadi jumlah di rekeng dan dilapangan sebanyak Rp. 9.266.900 (Sembilan juta dua ratus enam puluh enam ribu sembilan ratus rupiah) digenapkan lagi oleh Hamba Allah menjadi Total sebanyak Rp. 10.000.000 (Sepuluh Juta Rupiah) dana ini akan diserahkan kepada pihak keluarga Siti,” imbuhnya.

Arbain juga mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Kabupaten melawi yang telah berdonasi untuk membantu biaya pengobatan saudari Siti.

“Mewakili keluarga saya mengucapkan terima kasih kepada warga masyarakat Kabupaten Melawi yang telah membantu meringkan beban keluarga Siti dengan donasi yang diberikan,” ucapnya.(Ade/Bgs).

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed