by

PMI Peduli Jurnalis Melawi, Serahkan Bantuan Tali Asih

Melawi, Mediakalbarnews.com –  Palang Merah Indonesia (PMI) kembali memberikan perhatian dan kepeduliannya kepada para Jurnalis yang bertugas di Kabupaten Melawi di tengah situasi pandemi Covid-19.

Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Melawi, Nurbetty Eka Mulyastri menyerahkan bantuan kepada para Jurnalis Melawi di Markas PMI Kabupaten Melawi, Senin (7/6/2021).

Penyerahan bantuan tali asih ini diserahkan langsung oleh Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Melawi, Nurbetty Eka Mulyastri, Senin (7/6/2021) sore di Markas PMI Melawi.

Menurutnya, dalam menjalankan tugas sehari hari para jurnalis  juga memiliki risiko tinggi dan sangat rentan terpapar Covid-19.

Terlebih, kondisi saat ini Kabupaten Melawi masuk pada Zona Merah atau dengan risiko tinggi di Kalbar.

Dengan adanya sedikit bantuan ini, dirinya berharap bisa membantu meringankan beban para Jurnalis.

“Rekan rekan jurnalis juga memiliki risiko tinggi di tengah situasi pandemi Covid-19 saat ini. Untuk itu Saya berpesan agar tetap jaga kesehatan selama bertugas,” ingatnya.

Dirinya juga mendoakan semoga Melawi dapat segera keluar dari Zona merah dan bisa kembali ke zona hijau. Sehingga Aktivitas dapat kembali normal.

“Mari kita bersama sama membantu pemerintah dalam mencegah dan memutus mata rantai penyebaran Covid-19,” ajaknya.

Wanita yang akrap disapa Astrid juga mengungkapkan bahwa PMI terus berusaha memberikan yang terbaik sesuai dengan tugas dan fungsinya sebagai salah satu organisasi kemanusiaan.

“Apa yang kami lakukan adalah sebuah ketulusan dan kami bergerak hanya  karena kemanusiaan,” ujarnya.

Sejak merebaknya Covid-19, PMI terus berpartisipasi aktif dalam membantu pemerintah dan masyarakat. Dengan segala sumber daya yang dimiliki untuk menekan laju penyebaran  Covid-19.
Mulai dari pembagian masker, memberikan bantuan sosial kepada warga kurang mampu serta memberikan bantuan disinfektan ke sejumlah desa.

“Para relawan PMI juga melakukan penyemprotan disinfektan ke sejumlah rumah warga,” jelasnya.

Lilik Hidayatullah, perwakilan Jurnalis Melawi mengucapkan terima kasih atas perhatian serta kepedulian yang diberikan PMI kepada para Jurnalis di Melawi.

Terlebih diakui Lilik, situasi pandemi saat ini juga berimbas terhadap para jurnalis.

“Atas perhatian yang diberikan, kami mengucapkan terima kasih. Semoga PMI terus menebar kebaikan untuk sebuah misi Kemanusiaan,” pungkasnya.

Penulis : Dea. K
Publis : Bagus Afrizal

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed