by

Raker Arsada Kalbar, Penekanan Pada Pengelolaan BLUD Dan Layanan KJSU

Kubu Raya, Media Kalbar

Assosiasi Rumah Sakit Daerah (ARSADA) Kalbar melaksanakan Rapat Kerja (Raker) di Qubu Resort, Rabu (13/9). Kegiatan ini dibuka oleh Pj. Gubernur Kalbar dr. Harisson, M. Kes., dan dikuti oleh seluruh Rumah sakit daerah yang ada di Kalbar.

Ketua Arsada Kalbar drg. Hary Agung Tjahyadi, M. Kes., menerangkan bahwa pada raker Arsada saat ini menekankan pada dua hal yaitu, pertama Pengelolaan BLUD.

“Dimana ini kaitannya dengan manajemen rumah sakit, amanah dari UU nomer 17 tahun 2023 tentang UU kesehatan salah satunya menyatakan bahwa Rumah sakit Daerah terbentuk lembaga Badan Layanan Umum Daerah atau BLUD. Ini di BLUD ada fasilitas teknis, keuangan, ketenagaan, aset, pengadaan barang dan jasa, ini harus difahami.” Ungkap Hary Agung Tjahyadi.

Dijelaskan bahwa di Kalbar ada 24 RS daerah, baru 50 % upt, lainnya berbentuk unit organisasi bersifat khusus nantinya menjadi BLUD. “Untuk mengelola BLUD harus di fahami pemgelolaan managemen rumah sakit, memahami tata kelola BLUD. Di Raker ini dibahas dengan pemateri dari Kemendagri dan Arsada Pusat.” Ujarnya.

Yang Kedua, Lanjut diterangkan Direktur RSUD Soedarso ini, terkaitĀ  dengan peningkatan pelayanan prioritas nasional, dimana harus jadi kebanggaan ketika mempunyai pelayanan yang dibutuhkan masyarakat, tidak selalu ke luar provinsi.

“Pelayanan prioritas nasional itu khususnya KJSU yaitu kanker, jantung, stroke, uronefrologi. Ini kita Rumah sakit daerah Kabupaten /Kota bisa melayani, menyiapkan sebagai jejaring rumah sakit Soedarso dalam hal pelayanan prioritas dan siap melayani.” Tuturnya.

Dengan demikian nanti Jantung tidak harus ke RS Soedarso tapi bisa ke RS regional lainnya. Ada beberapa Rumah sakit daerah yang mendapatkan pada tahun ini lab dan dokter jantungnya, “namun jika kurang tenaga bisa dikirim dari Rumah sakit Soedarso, demikian juga kanker bisa di rumah sakit jejaring termasuk terapi, kemoterapi.” Ujarnya.

Diharapkan dengan demikian nanti KJSU tidak hanya di RS Soedarso Kalbar tapi bida di RS jejaring yang ada di Daerah. (Amad)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed