Mediakalbarnews.Com, Kapuas Hulu
Kratom yang merupakan tanaman asli Asia Tenggara. Diasia Tenggara pohon ini begitu tumbuh dengan subur. Daun tumbuhan ini diketahui, bisa digunakan sebagai stimulan ringan dan obat penghilang rasa sakit. Dan paling banyak digemari oleh masyarakat dunia, terlebih bagi kami, masyarakat yang kurang mampu karena kualitasnya yang ampuh menghilangkan rasa sakit dengan harganya yang begitu terjangkau
Ketua LSM NAPAS BORNEO Iskandar Abe ditemui media ini menjelaskan , dengan memiliki kualitas yang memadai, dan dengan harganya yang terjangkau, serta sangat dimungkinkan sebagai pengganti obat penghilang rasa sakit yang mahal ( morfin ) mempertimbangkan juga kualitas kratom sama seperti yang mahal – mahal itu ( morfin ) tetapi harga kratom dapat dijangkau oleh semua lapisan masyarakat, ungkapnya .Jum’at ( 17/9/2021 )
Mengapa kita harus tetap saja mempertahan yang mahal – mahal itu kan, kenapa yang murah meriah, yang bisa membantu semua masyarakat, terlebih yang menengah kebawah tidak dimanfaatkan, dan saya berharap kratom segera dilirik dan dipandang serius, kata Iskandar Abe
‘ Sudahilah sinis dengan kratom,, sudahilah memandang kratom dengan sebelah mata dan akhirilah menganggap kratom sebagai anak tirimu “, kata Iskandar Abe
Menurut Iskandar Abe, kratom selain pungsi obat, kratom juga mampu menjadi sandaran hidup, penopang hidup dan penerus kehidupan. Dengan kratom masyarakat berpeluang punya pendapatan, sangat mampu menyerap lapangan kerja, tentunya dengan masyarakat pun punya pekerjaan dan berpenghasilan tetapn serta taraf hidup masyarakat secara otomatis juga akan membaik kan, ujarnya
Kenapa saya sangat yakin ketika kratom mampu meningkatkan taraf hidup masyarakat, memberi lapangan kerja, karena kratom sangat mudah dalam pengembangannya, kratom sangat mudah dalam perawatannya dan kratom bisa diusahakan oleh semua kalangan ( mampu dan tidak mampu ) cukup dengan keinginan saja, Insya Allah kratom akan tegak berdiri. Baik dilahan yang yang masih tidur, sampai kepekarangan rumah itu bisa ditanam kratom, ucapnya
Menurut Iskandar , tanah di Kapuas Hulu sangat cocok buat tumbuhan kratom. Tanah di Kapuas Hulu boleh di katakan bak surga buat pohon kratom. Dan kratom begitu cocok dan tumbuh subur di Bumi Uncak Kapuas. Sungguh sayang sekali, ketika peluang itu dilewatkan,
” Walau asia yang notabene nya adalah asal tumbuhan kratom, walau Kalimantan adalah asal tumbuhan kratom, walau Kapuas Hulu juga asal tumbuhan kratom. Tetapi eksistensi daun kratom kini juga sudah menyebar ke seluruh dunia. Daun kratom dalam dunia medis dapat dijadikan sebagai penawar rasa sakit (pain killer) dan sebagai pengganti opioid. Secara tradisional, masyarakat di Kalimantan menganggap tumbuhan dengan nama latin Mitragyna speciosa dianggap sebagai anugerah Tuhan yang dapat digunakan untuk menunjang kehidupan dan menerus kehidupan, ” terangnya
Disamping pungsi obat – obatan serta meningkatkan taraf hidup masyarakat banyak. Kratom juga masuk dalam konsep lingkungan. Bagai mana tidak, dengan bumi ditumbuhi pohon kratom,, bumi menjadi hijau,, akar – akarnya meresap air ( banjirpun bisa terminimalisir ) akar – akarnya dengan kuat mengikat tanah ( meminimalisir bahaya longsor ) daun – daunnya yang menghijau, mampu menghasilkan oksigen yang baik serta ramah, untuk dihirup. dan mampu meminimalisir penyakit sesak napas dan pemanasan global, kata Iskandar
” Sungguh kratom adalah tumbuhan multi fungsi, sungguh kratom adalah tanaman serba guna. Bagaimana tidak,, daun yang biasa disebut dengan daun ketum ini bisa digunakan untuk menghilangkan berbagai penyakit. Yang sakit bisa sembuh, yang lumpuh bisa berjalan, yang menderita bisa bahagia, yang sengsara bisa tertawa, yang miskin bisa kaya, yang sesak bisa lega, yang gersang akan menjadi hijau kembali, tuturnya
Walau kratom dibutuhkan banyak orang, walau kratom banyak membantu orang, walau kratom banyak manfaatnya, walau kratom mampu menopang hidup manusia, walau kratom mampu memperbaiki taraf hidup masyarakat kita, walau kratom mampu menghijaukan yang gersang, walau tanah Indonesia adalah surganya buat kratom.
Tetapi di Indonesia, keberadaan pohon ini sungguh tidak dikehendaki, keberadaan pohon ini sungguh membuat mereka resah, keberadaan pohon ini sungguh membuat mereka alergi, keberadaan pohon kratom menurut mereka lebih banyak mudaratnya, ketimbang manfaatnya, apa benar,? Tolong BNN RI berikan rincian kepada kami sebagai masyarakat , pungkas Iskandar Abe ( ICG/ MK )
Comment