Pontianak, Media Kalbar
Hari ini Jumat, 12 Maret 2021 telah dilaksanakan PAW Anggota DPRD Provinsi Kalbar di Balairung Sari Gedung DPRD Kalbar.
Salah satu yang di Lantik adalah Yosef Alexander mengantikan Yohanes Rumpak yang maju sebagai Calon Bupati Sintang pada pilkada 2020.
” saya terakhir kepala dinas Pemerintahan dan Pemberdayaan Masyarakat Desa, maka pengalaman ini menjadi salah satu fokus kita adalah di pemerintahan Desa, dimana salah satunya pendamping Desa yang statusnya belum jelas.” kata Yosef Alexander kepada media kalbar.
Diterangkan lebih lanjut bahwa sejatinya pendamping Desa adalah membantu pemerintah desa, namun mereka hanya sebatas spd belum menerima SPK, ini mesti di per jelas statusnya.
Sementara untuk meneruskan aspirasi perjuangan Yohanes Rumpak dirinya akan berkomunikasi, apa yang diperjuangkan dan diaspirasikan.
Yosef Alexander masuk di Fraksi PDI Perjuangan DPRD Provinsi Kalbar. sebelumnya dia adalah Birokrasi dan pernah menjadi Wakil Bupati Kapuas Hulu.
Yosef Alexander dilantik bersama 3 Anggota DPRD Provinsi Kalbar yang sama Fraksi PDI Perjuangan yaitu, Eni Lestari menggantikan H. Darso, Irom menggantikan Bambang Ganefo, Niken Tia Mengantikan Sebastinus Darwis.(amad)
Comment