by

Polda Kalbar Gelar Peringatan Nuzulul Qur’an dan Buka Puasa bersama PNPP Polda Kalbar

Pontianak, Media Kalbar

Polda Kalbar Menggelar peringatan Nuzulul Qur’an dan Buka Puasa Ramadhan 1445 H/ 2024 M bersama Pegawai Negeri Pada Polri (PNPP) jajaran Polda Kalbar dengan tema Meningkatkan Kualitas Iman dan Taqwa personel Polri Polda Kalbar guna Menumbuhkan Etos kerja dalam mewujudkan keamanan dan ketertiban Masyarakat untuk Indonesia Maju, Bertempat di Masjid An-nur Polda Kalbar, Jum’at(29/3)

 

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Kapolda Kalbar Irjen Pol Pipit Rismanto S.I.K., M.H., Wakapolda Kalbar Brigjen pol Roma Hutajulu S.I.K., M.Si., Irwasda Polda Kalbar Kombespol Sigit Jatmiko, SH., SIK., para PJU Polda Kalbar, Rektor Institut Agama Islam Darullughah wadda’wah Dr. Al-Habib Segaf Baharun, M.H.I., Habib Alwi, Pimpinan pondok pesantren Mu’tashim Billah Pontianak Prof Dr. KH. Hambali., MM, MA dan Jemaah masjid An-Nur Polda Kalbar, serta berapa panti asuhan dan pondok pesantren, diikuti seluruh PNPP polda Kalbar dan polres jajaran.

Kegiatan diawali dengan Sholat Ashar berjamaah yang dilanjutkan dengan pembacaan Ayat suci Al- Qur’an, pengumuman sekaligus penyerahan hadiah lomba Adzan, Tilawatil Qur’an, Da’i kamtibmas dan lomba sholawat Tarhim oleh Wakapolda Kalbar didampingi Irwasda Polda Kalbar, Sambutan Kapolda Kalbar dan Tausyiah sekaligus doa oleh Dr. Al-Habib Segaf Baharun, M.H.I.

Kapolda Kalbar Irjen Pol Pipit Rismanto dalam sambutan menyampaikan bahwa pada kesempatan emas di Bulan Istimewa ini tidak boleh disia-siakan, sudah sepantasnya di bulan yang penuh berkah ini diisi dengan kegiatan-kegiatan yang bermanfaat dan bernilai Ibadah.

“Selama Bulan Ramadhan ini, Polda Kalbar telah mengadakan Perlombaan Internal seperti Shalawat Tarhim, Adzan, Da’i Kamtibmas dan Tilawatil Qur’an” Ujar Irjen Pol Pipit

“Kegiatan Nuzulul Qur’an ini diikuti oleh 6.397 orang baik secara langsung maupun daring yang terdiri dari 3.508 orang personel Polda Kalbar dan polres jajaran, 775 orang Bhayangkari, 1.630 orang kaum dhuafa dan anak-anak yatim piatu, 110 orang difabel, dan 374 orang Santriawan & Santriwati yang berasal dari Pondok pesantren Mu’tashim Billah Pontianak dan Rumah Tahfidz Salsabila Bangka Belitung” jelas Kapolda.

Ia juga mengajak kepada Seluruh personel Polda Kalbar untuk menerapkan Amar Ma’ruf Nahi Munkar dalam pelaksanaan tugas maupun kehidupan sehari-hari sesuai Kemampuannya, karena semua perbuatan akan dipertanggung jawabkan oleh setiap individu, untuk itu pesan kapolda agar personel polri diharapkan menggunakan kewenangannya secara bijak dan menjadikanlah Nuzulul Qur’an sebagai Momentum perbaikkan diri dalam meningkatkan Kualitas Ibadah kita kepada Allah SWT.

“Semoga kita selalu berusaha dekat dengan Al-Qur’an dan menjadikan Al-Quran sebagai pedoman hidup, sehingga Allah Ridho dan menjadikan kita orang-orang yang mendapatkan keberkahan dari Al-Quran di dunia dan di akhirat”, harapnya.

Selanjutnya kegiatan dilanjutkan dengan pemberian Tausyiah oleh Ustadz Dr. Al-Habib Segaf Baharun MHi bertemakan Malam Nuzulul Qur’an dan Keutamaan keutamaan di Bulan Ramadhan, yang salah satu nasehatnya beliau berpesan dalam bermasyarakat untuk tidak merasa lebih baik dari pada orang lain, karena hakikatnya manusia itu ditentukan pada penghujung hidupnya.

“Bisa jadi orang yang awalnya baik, di akhir hidupnya meninggal dalam keadaan yang tidak baik.” Ungkap Habib Assegaf.

Setelah pelaksanaan tausiah nuzulul qur’an selesai dilanjutkan dengan acara buka puasa bersama secara saprahan yang dilaksanakan di aula lantai 1 Masjid An-nur Polda Kalbar dan ditutup dengan sholat Isya berjamaah dan sholat tarawih. (*/Amad)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed