by

Tim Penilai Internal Verifikasi Lapangan Zona Integritas WBK di Lima Satker Kemenkumham Kalbar

Pontianak, Media Kalbar

Rangkaian penilaian pembangunan Zona Integritas (ZI) menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) pada Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalbar telah memasuki tahap lanjutan verifikasi lapangan oleh Tim Penilai Internal (TPI) dari Inspektorat Jenderal Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Wilayah I. Lima satuan kerja (Satker) Kemenkumham Kalbar menjadi sampel dalam verifikasi lapangan kali ini, yaitu Lapas Kelas IIA Pontianak, Rutan Kelas IIA Pontianak, Lapas Perempuan Kelas IIA Pontianak, Bapas Pontianak dan Rudenim Pontianak. Kamis dan Jum’at (16 – 17/05/2024).

Kegiatan verifikasi lapangan ini merupakan lanjutan dari kegiatan wawancara/desk evaluasi yang sudah dilaksanakan. Adapun Tim Penilai Internal (TPI) Inspektorat Jenderal Kementerian Hukum dan HAM RI yang hadir terdiri dari Verawati selaku Ketua Tim, Zaifahchatur Roziyah Pengendali Teknis, Patria Ratna Sari, dan Rizky Herviani Anggota Tim.

Didampingi Kasubbag Humas Reformasi Birokrasi dan Teknologi Informasi Zulzaeni Mansyur, Tim TPI mendatangi Satker Kemenkumham Kalbar untuk melakukan crosscheck keterpaduan data dan pemaparan yang disampaikan sebelumnya pada sesi wawancara dengan kondisi nyata di lapangan. Tim TPI meninjau langsung sarana dan prasarana serta pelayanan yang ada di satuan kerja tersebut.

Diawali dengan kunjungan ke Lapas Kelas IIA Pontianak, tim berkunjung ke ruang pelayanan untuk memantau kesigapan dan fasilitas layanan yang tersedia hingga ruang giatja, dapur, hingga blok hunian pun juga dipantau oleh TPI. Dalam pantauannya, tim memastikan apakah inovasi dan pelayanan Lapas Kelas IIA Pontianak telah dirasakan manfaatnya bagi warga binaan. Beberapa fasilitas dan sarana prasarana yang tersedia pun ikut menjadi perhatian dari Tim.

Selanjutnya, tim melakukan verifikasi pada Rutan Kelas IIA Pontianak dengan pengecekan langsung terhadap berbagai jenis layanan yang diselenggarakan di Rutan Kelas IIA Pontianak, termasuk mengkaji inovasi-inovasi unggulan yang baru saja diluncurkan. Kehadiran TPI diharapkan dapat memberikan gambaran yang jelas mengenai kemajuan pembangunan Zona Integritas di Rutan Kelas IIA Pontianak. Selain melakukan pengecekan terhadap layanan dan inovasi, Tim Penilai Internal juga mengadakan diskusi di aula serbaguna Rutan Kelas IIA Pontianak. Dalam diskusi tersebut, dibahas berbagai aspek terkait pembangunan Zona Integritas dan evaluasi terhadap langkah yang diambil Rutan Pontianak dalam mencapai target ZI dan WBK.

Verifikasi lapangan selanjutnya tertuju pada Lapas Perempuan Kelas IIA Pontianak. Tim TPI langsung berkeliling area gedung untuk melihat berbagai sarana dan prasarana serta inovasi sebagai bentuk perubahan agar semakin prima dalam melayani. Dapur, ruang giatja, hingga blok hunian pun juga dipantau oleh TPI. Dalam pantauannya, tim memastikan apakah inovasi dan pelayanan telah dirasakan manfaatnya.

Berlanjut dihari Jum’at Tim TPI Verifikasi lapangan di Bapas Pontianak, berkeliling area gedung meninjau langsung segala sarana prasarana dan alur pelayanan yang ada di Bapas Kelas II Pontianak seperti pelayanan bimbingan pada klien baik klien dewasa, anak dan disabilitas. Dalam kesempatan ini Tim TPI melakukan tanya jawab terhadap pegawai pelayanan terutama Pembimbing Kemasyarakatan sebagai garda terdepan pelayanan balai pemasyarakatan.

Kegiatan Verifikasi lapangan diakhiri di Rudenim Pontianak Tim TPI berkeliling area gedung untuk melihat berbagai sarana dan prasarana serta inovasi sebagai bentuk perubahan, melakukan mitigasi resiko berkaitan dengan integritas dan pelayanan yang telah menciptakan inovasi yang tidak hanya dasar efektifitas dan efisiensi pelayanan namun juga memperhatikan kenyamanan dan mengoptimalkan layanan kepada Deteni dan penerima layanan.

Pelaksanaan verifikasi lapangan ini menjadi salah satu tolak ukur terhadap progress dan capaian penerapan Zona Integritas pada satuan kerja Kemenkumham Kalbar dalam meraih predikat WBK 2024. (*/Amad)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed