by

Komisi V DPRD Kalbar Segera Tindak Lanjuti Aspirasi Dari PGRI

Pontianak, Media Kalbar

Usai Menerima Audiensi PGRI Kalbar, Ketua Komisi V DPRD Kalbar, H. Edi R. Yacoub menyampaikan akan menindaklanjuti aspirasi yang disampaikan oleh PGRI Kalbar.

“semua yang datang kita terima dengan baik apalagi menyampaikan aspirasi kita juga menyerap aspirasi, terkait tunjangan guru, Guru honorer, kita diminta untuk mendukung terkait kesejahteraan guru dan perjuangan guru honorer. Kami akan melanjutkan dengan membuat rekomendasi terhadap apa yang dituntut, membuat surat ke Ketua Dewan untuk menanggapi tuntutan tersebut.” kata Edi R. Yacoub di ruang Komisi V DPRD Kalbar, Senin (22/3/21).

Terkait tunjangan tambahan pegawai yang di tuntut, Edi menyampaikan bahwa itu terkait APBD, keterbatasan APBD yang perlu mungkin di hitung-hitumg dulu, ” namun yang terpenting alas hukumnya atau regulasi harus ada.” ujarnya.

Kalau sudah ada regulasi, Dewan mempunyai fungsi mengawasi pelaksanaan. ” tuntutan Pergub di revisi harusnya Gubernur cepat memberikan respon.” tutupnya. (Amad)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed