Pontianak, Media Kalbar
Sebagai kelanjutan dari pembagian paket Sembako kepada warga yang kurang mampu atau kaum dhuafa di Kota Pontianak, PSMTI Kalbar bersama beberapa organisasi masyarakat tionghoa membagikan Sembako di Kecakatan Pontianak Kota, Selasa (26/4)
Pembagian sembako tersebut di hadiri Camat Pontianak Kota bersama Para Lurah se Kecamatan Pontianak Kota, Danramil.
Sementara pengurus atau perwakilan organisasi Yang hadir dalam kegiatan pembagian paket sembako yaitu: PSMTI Provinsi KalBar, INTI Provinsi Kalbar, PerkumpulanTiochew, Perkumpulan Hakka, AiXin, MABT, Marga Yo/Yayasan Mak Mur, MATAKIN, PSMTI Kota Pontianak, PSMTI Kab.Kubu raya, PSMTI Kab. Sambas, PSMTI Kab.Singkawang, PSMTI Kab.Bengkayang, PSMTI Kab. Landak, PSMTI Kab.Melawi dan PSMTI Kab.Kapuas hulu.
Yo Ngua Cua Menerangkan bahwa kegiatan ini merupakan lanjutan sebelumnya yaitu Di Pontianak Selatan dan utara, kali ini Kecamatan Pontianak Kota untuk membatu saudara-saudara kita umat muslim yang akan berlebaran idul Fitri, kegiatan ini akan berlanjut di Pontianak Barat dan Tenggara. (Amad)
Comment