by

Pemkab Sambas Gelar Konsultasi Publik Rancangan Awal Rencana Kerja Perangkat Daerah Tahun 2025

Sambas, Media Kalbar – Pemerintah Kabupaten Sambas menggelar Konsultasi Publik Rancangan Awal Rencana Kerja Perangkat Daerah (RKPD) Kabupaten Sambas tahun 2025, Rabu, 6-3-2024, di aula utama kantor Bupati Sambas.

 

Hadir dalam kesempatan itu forkopimda, ketua DPRD Kabupaten Sambas Abu Bakar, kepala Badan Pusat Statistik Kabupaten Sambas, Pimpinan OPD, Camat dan undangan terkait.

 

Sekretaris Daerah Kabupaten Sambas Ferry Madagaskar mengucapkan terima kasih kepada kepala Bappeda atau panitia yang telah menggelar konsultasi publik Ranwal RKPD 2025.

 

“RKPD 2025 diharapkan bisa lebih baik dari RKPD 2024, sehingga setelah ditetapkan RKPD nantinya akan menentukan APBD yang berkualitas,” jelasnya saat membuka Konsultasi Publik Ranwal RKPD tahun 2025

 

Sekda Fery menyampaikan bahwa RKPD Kabupaten Sambas tahun 2025 merupakan RKPD tahun ke-4, dan pada tahun 2024 salah satu indikator Sambas Terunggul di Kalbar sudah tercapai.

 

“Indeks Pembangunan Manusia (IPM) kabupaten Sambas terbaik se Kalbar antar kabupaten dan 3 terbaik antar kabupaten/kota, yang selalu meningkat mulai tahun 2021 sampai 2023,” ujarnya (rai)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed