by

Perwira Seksi Teritorial Tinjau Lokasi Pompanisasi di Desa Suka Maju Putussibau Selatan

Putussibau, Media Kalbar

Perwira Seksi Teritorial (Pasiter) Kodim 1206 Putussibau Kapten Arm Supratno dan di dampingi Babinsa serta perangkat Desa melakukan peninjauan ke lokasi pompanisasi di Desa Suka Maju, Kecamatan Putussibau Selatan,Kabupaten Kapuas Hulu. Sabtu (23/03/2024).

Peninjauan lahan tersebut bertujuan untuk meninjau langsung lokasi rencana pompanisasi yang berada di Persawahan kelompok tani Desa Suka maju. Lahan yang akan menjadi sasaran proyek ini sekitar +- 300 Ha yang sebagian belum tergarap.

Kapten Arm Supratno, menegaskan pentingnya proyek ini untuk mendukung peningkatan produktivitas pertanian di wilayah tersebut.

“Kami berkomitmen untuk mendukung pengembangan sektor pertanian, dan proyek pompanisasi ini menjadi langkah strategis untuk meningkatkan efisiensi penggunaan air irigasi dan memperluas cakupan lahan pertanian,” ungkap Pasiter Kapten Arm Suprapto

Ia juga menambahkan bahwa jarak yang relatif dekat antara sumber air dan irigasi persawahan, sekitar 150 meter, memperkuat potensi kesuksesan proyek ini dalam meningkatkan ketersediaan air bagi petani setempat.

Proyek pompanisasi ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat sekitar serta meningkatkan hasil panen secara signifikan dan kesejahteraan bagi masyarakat Desa suka maju dan sekitarnya, ucapnya

Sementara itu, Kepala Desa Suka maju Hasbi, menjelaskan, Kami sebagai aparatur Desa berharap bisa terrealisasi program ini, karena lahan seluas ini dengan jarak yang relatif dekat sangat menunjang sektor pertanian, pungkasnya ( Icg )

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed