by

Proyek Pemeliharaan Pembatas Jalan Di Putussibau Selatan Disoroti LSM Gempur

Putussibau, Media Kalbar

Sejumlah ruas jalan, jembatan maupun pembatas jalan yang menjadi kewenangan UPJJ Provinsi Kalimantan Barat sekarang ini sedang dilakukan pemeliharaan oleh kontraktor menjadi keluhan masyarakat Putussibau Kabupaten Kapuas Hulu.

Proyek Pemeliharaan Pembatas jalan di ruas jalan Lintas Selatan Kedamin Hilir Kecamatan Putussibau Selatan itu yang dilakukan oleh pihak kontraktor yang ditunjuk oleh UPJJ Provinsi Kaliman Barat dinilai masyarakat dikerjakan asal asalan.

Menyikapi hal itu, Ketua Lembaga Swadaya Masyarakat Gerakan Pemantau Kinerja Aparatur Negara ( LSM GEMPUR ) Perwakilan Kabupaten Kapuas Hulu Provinsi Kalimantan Barat Sy Darmadi menyoroti dengan langsung melakukan investigasi ke lokasi pekerjaan proyek pemeliharaan pembatas jalan yang terletak diruas jalan Lintas Selatan Kedamin Hilir. Jum’ at ( 14/7/2023 )

Darmadi mengatakan, “saya menilai proyek pemeliharaan pembatas jalan itu oleh pihak kontraktor yang ditunjuk UPJJ Provinsi Kalimantan Barat dikerjakan asal asalan yang tidak mengutamakan kualitas pekerjaan,” ujarnya

Hasil investigasi itu ditemukan kondisi pembatas jalan sudah rusak tetapi tidak diperbaiki namun langsung di cat. Seharusnya pembatas jalan itu diperbaiki dulu baru dilakukan pengecatan itu baru benar pekerjaannya, ungkapnya

“Darmadi meminta kepada Dinas PU maupun UPJJ Provinsi Kalimantan Barat untuk mengawasi perkejaan yang dilakukan pihak kontraktor yang menangani pemeliharaan jalan, jembatan dan pembatas jalan yang ada di wilayah Kalimantan Barat khususnya di wilayah Kabupaten Kapuas Hulu, agar pekerjaan proyek itu tidak asal jadi saja, “ucapnya

Kami dari LSM GEMPUR akan siap mengawasi setiap pekerjaan proyek baik yang bersumber dari APBD maupun APBN di wilayah Kabupaten Kapuas Hulu, sehingga pekerjaan proyek yang menggunakan uang Negera sejatinya memiliki kualitas, tegas Darmadi ( Icg )

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed