by

Suksesnya Penutupan Jambore Kwarran Ranting Sungai Kalap Tahun 2023 dengan Semangat dan Prestasi Tinggi

Kubu Raya, Media Kalbar

Penutupan Jambore Kwarran Ranting Sungai Kakap sukses berlangsung dengan semangat.Kakak Murhadi S.Pd Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kecamatan Sungai Kakap secara resmi menutup Jambore Kwarran Ranting Kecamatan Tahun 2023 di halaman SD Negeri 13 Sungai Kakap kecamatan Sungai Kakap Kabupaten Kubu Raya Minggu(27/8/2023)Sore.

Acara penutupan dimulai dengan penurunan bendera yang dilakukan oleh siswa-siswi dari Mts Al Muhajirin desa Jeruju Besar.

Setelah upacara penutupan dilakukan Pelepasan Tanda yang Ikut Serta Kegiatan(TISKA)
dan dilanjutkan Sambutan dari Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Sungai Kakap Kakak Murhadi S.Pd yang juga bertindak sebagai Pembina Upacara.

Pada kesempatan tersebut, juga dilakukan piala bergilir diberikan kepada Gugus Depan yang meraih predikat Berprestasi Tinggi, Baik, dan Cukup dalam Lomba Pentas Seni dan Lomba lainnya.Piagam Penghargaan juga diberikan kepada Gugus Depan Peserta Jambore Ranting Sungai Kakap.

Dalam sambutannya Kakak Murhadi menyampaikan bahwa kegiatan ini dilaksanakan dengan semangat tinggi dan sportivitas serta dipenuhi dengan motivasi yang besar,”Katanya.

Ia juga menyebutkan bahwa seluruh rangkaian kegiatan mulai dari pembukaan hingga penutupan Jambore Ranting Tahun 2023 berjalan lancar Para peserta pulang dengan kondisi sehat dan selamat,”Terangnya.

Muhammad Taufik salah seorang petugas Pengibar Bendera dari MTs Al Muhajirin di desa Jeruju Besar
dengan bangga mengambil bagian dalam acara Jambore Ranting Kwarran Sungai Kakap.

Meskipun Kata Muhammad Taufik
cuaca buruk saat pembukaan acara, ia tetap merasa senang atas peran yang diemban. Dia berharap agar dirinya dan rekannya dapat kembali menjadi petugas pengibar bendera di masa mendatang.,”katanya.

Bima salah satu pembina Gerakan Pramuka di MTs Al Muhajirin mengungkapkan apresiasi terhadap penyelenggaraan acara oleh Ketua Panitia Ranting Kwarran Kecamatan Sungai Kakap di desa Jeru Besar pada tahun 2023,” Katanya.

Rasa bahagia dan kebanggaan dirasakan oleh semua, karena sekolah ini telah meraih juara umum seperti halnya pada tahun 2019 dan pada tahun 2023 ini kembali meraih juara umum,”Ucapnya

Mereka berharap agar kekompakan tetap terjaga di MTs Al Muhajirin untuk mempertahankan gelar juara umum dalam ajang Jambore Ranting pada kesempatan berikutnya,”Pungkasnya.(MK/Ismail)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed