by

Lantik 6 Pengurus DPC, IKADIN Kalbar di Apresiasi DPP Ikatan Advokat Indonesia

Pontianak, Media Kalbar

Ketua Umum DPP Ikatan Advokat Indonesia (IKADIN) Dr. Maqdir Ismail, SH, LLM melalui Wakil Ketua Umum DPP Ikadin Susilo Lestari, SH, MH mengapresiasi DPD Ikadin Provinsi Kalbar dibawah Kepemimpinan Daniel Edward Tangkau, SH, CLA., sudah dilantik 6 Pemgurus DPC Ikadin di Kalbar, hingga ada 11 DPC Ikadin Se-Kalbar dengan 300 anggota.

“Saya apresiasi, ini perkembangan sangat pesat, 8 tahun sudah ada 11 pengurus DPC dengan 300 anggota, luar biasa, artinya Ikadin terus berkembang seiring dengan kebutuhan masyarakat.” Kata Susilo Lestari kepada awak media usai melantik 6 pengurus DPC Ikadin Kabupaten /Kota se-Kalbar di Hotel Kini Pontianak, Kamis (17/8).

Dikatakan masyarakat membutuhkan advokat dalam rangka menegakkan dan pembinaan hukum untuk mendapat rasa adil.

Disampaikan sebagai organisasi Advokat tertua, Ikadin sudah ada di semua Provinsi, “dengan melihat banyak organisasi advokat, kita apresiasi, tidak bisa katakan Ikadin hanya satu-satunya single bar, kita apresiasi multi bar. Namun kita berusaha berjuang untuk perubahan Undang-undang advokat, dengan perubahan akan mengatur organisasi, ada pengawasan profesi advokat.” Terangnya.

Susilo Lestari juga menegaskan bahwa Ikadin beda dengan lainnya, “kita ingin pendidikan profesi berkesinambungan, jadi Ikadin meningkatkan kualitas, daya saing, daya juang, bermartabat dan berintegritas.” Pungkasnya.

Ketua DPD Ikadin Provinsi Kalbar Daniel Edward Tangkau, SH. CLA menerangkan bahwa ada 6 dpc ikadin yang dilantik yaitu DPC Ikadin Kota Pontianak, Kabupaten Mempawah, Kubu Raya, Sanggau, Sintang Dan Kapuas Hulu, dengan ini sudah ada 11 Dpc Ikadin se Kalbar dengan 300 anggota.

“Ini untuk menjalankan roda organisasi sebagai organisasi profesi dan sosial juga, karena advokat hidup kalau advokat setia hidup berorganisasi, kita organisasi nasionalis,  Ikadin berdiri 10 november 1945 bertepatan dengan hari Pahlawan, 17 Agustus tidak kita lupakan bagi Ikadin sebagai hari kemerdekaan.” Kata Daniel.

Diterangkan lebih lanjut bahwa Ikadin di Kalbar meningkatkan kuantitas dan kualitas anggota untuk membela hukum terhadap kliennya. “Apalagi saat ini sudah IT, Medsos, penegakan hukum tidak pandang bulu, dalam membela kepentingan klien dan bicara di medsos hati-hati agar tidak salah ngomong, klien membutuhkan pembelaan maksimal.” Ujarnya.

Harapannya advokat berkualitas membela kepentingan masyarakat secara benar “on the track”. (Amad)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed